Menilik Kiprah Rekrutan Baru Chelsea, Abraham Komentar Begini

Menilik Kiprah Rekrutan Baru Chelsea, Abraham Komentar Begini
Gelandang Chelsea Tammy Abraham/net.

Monitorday.com - Bertabur bintang pada sebuah klub tidak menjadi jaminan bisa mengangkat performa klub. Hal ini dialami oleh klub Liga Premier Inggris Chelsea yang sedang terseok-seok dalam mengarungi kompetisi musim ini.

Penyerang Tammy Abraham  mengatakan para pemain Chelsea yang baru direkrut masih perlu banyak waktu untuk beradaptasi dan memahami  satu sama lain namun masalah tersebut belum bisa terealisasi mengingat padatnya jadwal laga  selama pandemi.

The Blues telah mengeluarkan banyak anggaran untuk membeli pemain -pemain seperti bek Ben Chilwel, penyerang Timo Werner, pemain sayap Hakim Ziyech, dan gelandang Kai Havertz, namun hingga saat ini hasilnya belum memuaskan. 

Posisi klub asal Kota London ini, kini menduduki urutan kesembilan dalam klasemen Liga Premier dengan 26 poin dari 17 kali bertanding.

Rekrutan baru Timo Werner termasuk di antara mereka yang dikritik tajam karena performanya turun setelah tak bisa mencetak gol dalam 12 pertandingan terakhirnya dalam semua kompetisi. Namun Abraham mengatakan semua pemain baru Chelsea perlu waktu untuk beradaptasi.

"Kami hampir tidak punya waktu untuk berlatih bersama dan untuk mengetahui bagaimana satu sama lain bermain," kata Abraham kepada situs web Chelsea.

"Setiap pertandingan yang kami mainkan, kami saling mempelajari hal-hal baru. Saya mulai lebih memahami mereka dan mereka mulai lebih memahami saya, jadi mudah-mudahan kami saling menyemangati dan sedapat mungkin menjadi yang terbaik."