Bagaimana Proses Media Bisa Mempengaruhimu
Dalam kurun waktu yang singkat banyaknya media informasi yang bermunculan di internet dan diantaranya menjadi media yang besar, perkembangan yang cepat ini dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti perkembangan teknologi komunikasi, kebutuhan masyarakat akan informasi, mudahnya akses internet bagi masyarakat dll.

LAKEYBANGET.COM – Dalam kurun waktu yang singkat banyaknya media informasi yang bermunculan di internet dan diantaranya menjadi media yang besar, perkembangan yang cepat ini dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti perkembangan teknologi komunikasi, kebutuhan masyarakat akan informasi, mudahnya akses internet bagi masyarakat dll.
Dengan keadaan seperti ini orang-orang menjadi semakin cerdas khususnya bagi masyarakat Indonesia. Banyak orang mengekspresikan diri, pemikiran, kebiasaan, dan hal-hal positif lain kedalam dunia media sosial ataupun media informasi.
Semua kalangan menggunakan media ini untuk berekspresi. Dari kalangan anak-anak, muda, hingga paling senior. Perbedaannya hanya pada platform apa yang mereka gunakan. Yang paling populer untuk sekarang ini adalah media sosial seperti Youtube, Facebook, Twitter dan media informasi seperti aplikasi-aplikasi berita baik berita politik, olahraga, teknologi, dll.
Semua ini menimbulkan pergeseran budaya dan kebiasaan dengan sangat cepat. Hal paling sederhana bagaimana perpindahan budaya itu bisa terjadi adalah seringnya orang mengecek notifikasi di handphone mereka setipa beberapa jam atau bahkan beberapa menit sekali, sehingga alasan inilah yang mendukung bagaimana pergeseran budaya itu terjadi.
Karena adanya pencampuran pola pemikiran kita dengan orang-orang yang kita lihat di media sosial maupun informasi membuat orang yang paling kuat didunia ini adalah mereka yang bisa eksis di dunia digital dan dapat mempengeruhi orang lain untuk menjadi satu pemikiran dengannya.
Hal ini dibuktikan dengan kemenangan Donal Trump pada pemilihan Presiden AS pada tahun 2016 silam. Dimana ketika itu tidak ada orang yang menyangka bagaimana seorang Donal Trump yang terkenal dengan sosok tidak toleran dan kontroversial bisa menjadi seorang Presiden.
Setelah beberapa bulan berlalu hingga pada akhirnya kasus kebocoran data di Facebook menjadi viral dan dari sana terungkap bagaimana Trump bisa memenangi pemilihan Presiden pada waktu itu dengan memanfaatkan data pengguna Facebook sebagai tempat kampanyenya.
Dari contoh diatas kita bisa mengambil kesimpulan bahwa media informasi, media sosial, dunia digital sangat berpengaruh terhadap pola pikir, kebiasaan orang-orang. Hal yang menjadi sangat berbahaya dari hal ini adalah bagaimana orang-orang dapat terhasut sesuatu yang dibuat oleh orang yang tidak bertanggung jawab.