Terima Kunjungan Menteri Luar Negeri Thailand, Jokowi Batal Berkunjung ke Ciputat

Kunjungan Presiden RI di Pasar Ciputat, Tagerang Selatan, yang semulanya direncanakan akan datang pukul 09.00, ternyata Jokowi dikabarkan batal hadir.

Terima Kunjungan Menteri Luar Negeri Thailand, Jokowi Batal Berkunjung ke Ciputat
Saat Pembagian Kaos Jokowi di Pasar Ciputat, Rabu (13/03/2019)/Foto: Alfan

MONITORDAY.COM - Kunjungan Presiden RI di Pasar Ciputat, Tagerang Selatan, yang semulanya direncanakan akan datang pukul 09.00, ternyata Jokowi dikabarkan batal hadir.

Ketua Koordinator Balad Jokowi Tangerang Selatan, Eko Purwanto mengatakan bahwa, Informasi batalnya Jokowi berkunjung ke Ciputat sudah ada dari kemarin malam.

"Presiden batal hadir karena ada kunjungan dari Menteri Luar Negeri Thailand di Istana Merdeka dan meninjau lokasi Indonesia International Furniture Expo di JIEXPO Kemayoran," ujar Eko.

Sehingga kunjungan Presiden RI ke pasar Ciputat di tunda, "kunjungan Jokowi ke pasar ciputat di tunda dulu hingga ada info lebih lanjut," imbuhnya.

Kemudian Eko melanjutkan, "meskipun Jokowi tidak jadi hadir, beberapa relawan tetap antusias untuk melaksanakan gerebek pasar, menggalang dukungan untuk Pak Jokowi 2 periode di pasar Ciputat,".

Hal yang sama disampaikan oleh salah satu relawan Pro Jokowi (Projo) posko kemenangan Kedaung, Bambang mengatakan, bahwa ratusan dari relawan Projo turun kepasar Ciputat untuk menyambut Jokowi. 

"walaupun dikabarkan Jokowi batal hadir, kami dari relawan Projo masih tetap bersemangat dalam mengkampanyekan Pak Jokowi." ucapnya.

"Semoga di lain kesempatan Pak Jokowi dapat menjadawalkan kunjungannya kembali di pasar Ciputat," pungkas Bambang.