Khofifah Apresiasi Kerja Keras Bocah Sebelas Tahun Penjual Kue

Khofifah Apresiasi Kerja Keras Bocah Sebelas Tahun Penjual Kue
Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat menemui Rangga, bocah penjual donat di Gedung Negara Grahadi Surabaya. Dok. Kominfo Jatim.

MONITORDAY.COM - Rangga Supriyadi, bocah penjual kue diundang Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa ke Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Bocah 11 tahun itu telah berjualan donat sejak Pandemi Covid-19 berlangsung. Adapun kondisi ekonomi yang menjadi alasan Rangga untuk membantu kedua orang tuanya yang sangat terdampak oleh faktor ekonomi.

“Ibu membuat kue donat dan aneka kue kering. Saya bantu menjualkan keliling, dengan naik sepeda saya,” kata Rangga sebagaimana dikutip redaksi dari laman Pemprov Jatim, Senin (5/4/2021). 

Kemudian, Rangga berjualan mulai dari Taman Bungkul hingga Kedungsari Kota Surabaya. Dia berangkat pukul tujuh pagi dan pulang ketika siang hari untuk beristirahat dan mengambil stok donat lagi.

Sedangkan Rangga berjualan hingga pukul lima sore, setelah itu ia melanjutkan aktivitas seperti, belajar dan mengaji. 

"Sekarang juz 13," ucapnya.

Kue donat jualan Rangga ini biasanya dibanderol dengan harga Rp. 2.500 per biji dan untuk kue keringnya seharga Rp. 10.000 per kotak. Ia menyebutnya ketika dagangannya ramai, sehari akan meraup penghasilan sebesar Rp. 400 ribu.

Apabila sepi ia hanya membawa pulang Rp. 200 ribu, tak jarang ia membawa kurang dari jumlah tersebut. Uang ini hasil kerja keras Rangga akan diserahkan keorang tuanya dan dipergunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Saat berkunjung ke Gedung Negara Graha pada hari lalu, Rangga membawa seluruh kue donat dan kue keringnya yang nilainya sekitar Rp.525 ribu dan langsung diborong oleh Khofifah. Selain itu, Khofifah itu juga memberi uang tunai Rp 2 juta.

"Uang Rp 2 juta ini untuk Rangga bukan untuk orang tua. Bisa dipakai untuk beli buku. Untuk dagangan donat dan kuenya juga saya beli semua. Totalnya Rp 525 ribu tapi saya bayar Rp 600 ribu ya, nak," ungkapnya.

Untuk apresiasi terhadap kerja keras Rangga, Khofifah akan memesan kue donat dan kue kering pada Rangga setiap hari. Terhitung sejak tanggal 1 April, Rangga sudah bisa mengirimkan kue-kuenya ke Grahadi. Khofifah akan membeli Rp. 200 ribu per harinya.

Bukan hanya untuk membeli kue-kue tersebut, Khofifah mengundang Rangga untuk melakukan dialog santai dan memberikan motivasi. khofifah pun berpesan kepada Rangga, walaupun sedang membantu orang tua, tidak boleh lengah untuk belajar.

“Terus belajar. Terus semangat. Jika tekun belajar dan ulet berdagang Insya Allah Rangga bisa sukses dan jika Allah mengizinkan siapa tahu Rangga bisa punya toko sendiri, dan nanti Rangga juga bisa dibantu kakaknya untuk berjualan donat secara online.” pesan Khofifah. 

Rangga senang bisa bertemu dengan Khofifah, orang nomor satu di Jawa Timur. "senang sekali Alhamdulillah," ucapnya.