Keren! Anak Muda Asal Bandung Bikin Part Aksesoris Vespa Modern

MONITORDAY.COM - Motor Vespa modern semakin banyak diminati di Indonesia. Seiring banyaknya pengguna kuda besi berbentuk unik ini, kultur modifikasi dan upgrade-pun terhadap motor tersebut meningkat.
Atas peluang itu, Fabrica menawarkan aksesoris modifikasi Vespa modern yang seluruh produksinya dikerjakan di dalam negeri.
Fabrica adalah buah karya tiga anak muda asal Bandung, Ghuffron Zahid, Garin Nugraha, dan Yusup Faizal Gantama yang sekaligus pemiliki bengkel Vespa Vespuci Workshop.
"Saat ini kita lagi ngembangin aksesoris dan spare part untuk Vespa modern. Ini kita nggak re-badge, jadi semuanya dikerjakan di Bandung dari mulai developing sampai produksinya," ujar Yusup Faizal dikutip redaksi dari detikOto, Selasa (28/9/21).
Saat ini, tren modifikasi Vespa modern dengan part yang 'plug-n-play' (PnP) semakin diminati. Selain karena pemasangannya yang praktis, modifikasi dengan part PnP seperti ini cenderung lebih fleksibel bila Vespa-nya ingin dijual kembali.
"Saat ini ada macam-macam yah dari mulai brake lever, lowering adapter, suspensio adapter, monel, bar end, cover transparent, sampai engine mounting kita ada," ungkap Yusup.
Walaupun produksinya belum semasif merek-merek aksesoris Vespa modern dari luar negeri, namun Fabrica ini mendatangkan produk yang berkualitas dan juga dikembangkan dengan serius.
"Saat ini sih kita jual di Instagram, market place online, dan juga di beberapa bengkel. Bengkelnya pun tersebar dari Bali, Bandung, Jakarta, dan juga Jawa Tengah," jelas Yusup.
Terkait harga part modifikasi Vespa modern yang ditawarkan oleh Fabrica cukup beragam, dimulai Rp 200 ribuan untuk engine mounting, Rp 300 ribuan untuk bar end, hingga Rp 600 ribuan untuk lowering kit.
"Tentu saat ini rencana kedepannya kita pengen bisa masspro (produksi masal) dengan skala produksi yang lebih besar lagi. Tapi tetap dengan sumber daya dan produksi semua dari dalam negeri," sebut Yusup.