Kementerian ESDM Targetkan 2040 Kendaraan Di Indonesia Sudah Gunakan Bahan Listrik

Kementerian ESDM Targetkan 2040 Kendaraan Di Indonesia Sudah Gunakan Bahan Listrik
Indonesia di tahun 2040-2050, semua bahan bakar kendaraan akan digantikan dengan tenaga listrik

MONITORDAY.COM - Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan di tahun 2040-2050, semua bahan bakar kendaraan akan digantikan dengan tenaga listrik.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif mengatakan kapan kendaraan berbahan bensin dan diesel untuk dihentikan penjualannya di Indonesia.

"Semua sepeda motor yang dijual mulai tahun 2040 bakal bertenaga listrik, sementara semua mobil baru yang dijual mulai 2050 bakal bertenaga listrik," ujar Arifin, Jumat (25/6).

Memang Indonesia bisa dibilang cukup memberikan waktu yang panjang untuk beralih sepenuhnya ke kendaraan listrik. Pasalnya negara besar lainnya kini memberikan batas waktu rata-rata sampai 2030 saja.

Salah satu hal yang menyebabkan waktu pengalihan dari kendaraan bensin dan diesel ke listrik ini harus membutuhkan waktu cukup lama adalah karena kini belum banyak masyarakat Indonesia yang beralih ke kendaraan listrik untuk digunakan sehari-hari.

Pemerintah pun menargetkan untuk memproduksi kendraan listrik hingga 400 ribu unit di tahun 2025 mendatang sehingga bisa mengurangi emisi karbon hingga 1,4 juta ton yang sudah cukup banyak.