Hotman Paris Ingin Perawatan Asal Lebihi Tom Cruise
Hotman Paris Hutapea membahas soal perawatan kecantikan dalam acara bincang-bincangnya. Pengacara kondang itu mengundang salah satu dokter kecantikan yang kerap menangani artis Tanah Air.

MONITORDAY.COM - Hotman Paris Hutapea membahas soal perawatan kecantikan dalam acara bincang-bincangnya. Pengacara kondang itu mengundang salah satu dokter kecantikan yang kerap menangani artis Tanah Air.
Hotman bertanya soal modal para wanita bisa cantik biasanya berapa rupiah. Saat dokter perempuan itu menjawab, dia merasa heran.
"Rp 50 juta? Dengan Rp 50 juta wajah bisa jadi cantik?" ujarnya di channel YouTube Hotman Paris Show, Kamis (29/11/2018).
Hotman Paris pun langsung tertarik untuk melakukan perawatan. Bahkan bapak tiga anak itu berani bayar lebih banyak asal mendapatkan jaminan.
"Kalau lo bisa jamin gue makin oke melebihi Tom Cruise, saya triple Rp 150 juta," tuturnya.
Bukan maksudnya memandang rendah perawatan, namun Hotman Paris merasa harga yang ditawarkan dokter kecantikan itu agak tak masuk akal. Dia yakin perempuan-perempuan di luar mampu menjadi cantik dengan mudah karena harganya yang dirasa kemurahan.
"Maksud saya kok bagi saya sih termasuk yang saya dengar termasuk murah Rp 50 juta. Kalau dengan Rp 50 juta saja bisa lebih cantik langsung dapat sugar daddy yang kaya raya itu sebentar kembali modalnya," tandasnya.