DPR Minta Pemerintah Segera Bersiap Atas Pemulangan 74 WNI di Kapan Diamond Princess
Supaya yang sehat tidak terjangkit, yang sakit kemudian pulih sedia kala.

MONITORDAY. COM - Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad meminta agar pemerintah melakukan mempersiapan terkait rencana memulangkan 74 warga negara Indonesia (WNI) di Kapal Diamond Princess, Jepang. Bahkan, prosedur penanganan pencegahan penyebaran virus korona (Covid-19) sesuai standar organisasi kesehatan dunia (WHO) dijalankan.
"Supaya yang sehat tidak terjangkit, yang sakit kemudian pulih sedia kala," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, (21/02/2020).
Saat ini, Kapal Diamond Princess masih berlabuh di Pantai Yokohama, Jepang. Diketahui, jumlah penumpang dan awak kapal kapal tersebut mencapai 3.711 orang.
Dari ribuan penumpang tersebut, sebanyak 74 WNI yang bekerja sebagai anak buah kapal (ABK). Sementara, empat WNI dinyatakan positif mengidap virus korona.
Lebih lanjut, Dasco mendukung rencana pemerintah memulangkan WNI yang dinyatakan negatif virus korona. Selain itu, proses pemulangan secepatnya bisa segera dilakukan.
"Iya kalau saya dengar itu proses pemulangan itu sudah tinggal menunggu keputusan dari Presiden Joko Widodo," ucapnya.