Didukung Pertamina, SMKN 1 Kuta Selatan Kembangkan Biodiesel

MONITORDAY.COM - SMKN 1 Kuta Selatan kembangkan bahan bakar biodiesel dari minyak jelantah. Inovasi ini merupakan bagian dari inovasi energi terbarukan guna meminimalisir penggunaan energi fosil. Inovasi tersebut didukung oleh program corporate social responsibility (CSR) Pertamina.
Para siswa berpartisipasi dalam menyukseskan program ini dengan membawa minyak jelantah yang ada di rumahnya untuk diolah di sekolah. Minyak jelantah dibeli sebesar Rp2.000 per liter.
"Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Ngurah Rai Pertamina bersama SMK Negeri 1 Kuta Selatan Bali memiliki komitmen mengatasi permasalahan limbah, terutama minyak jelantah," kata Unit Manager Communication & CSR Pertamina Marketing Operation Region (MOR) V, Rustam Aji di Badung, Bali.
Dampak lingkungan program ini terlihat signifikan seperti mengurangi pencemaran udara akibat gas metana yang dihasilkan dari proses uraian anaerobik limbah minyak jelantah yang tercampur dengan sampah lain. Selain itu, mengurangi pencemaran air laut di kawasan hutan mangrove Kampoeng Kepiting sebanyak 60 literm per bulan.
Dari segi ekonomi, program ini dapat meningkatkan pemasukan Kampoeng Kepiting dari partisipasinya menjual minyak jelantah kepada Oily Bank SMK Ngeri 1 Kuta Selatan sebesar Rp 120.000 per bulan, mengurangi biaya pengeluaran sekolah dalam membeli bahan bakar untuk mesin pencacah sampah dan genset.