Beri Kuliah Umum di UMC, Begini Pesan Penting Kombes Pol Arif Budiman

Beri Kuliah Umum di UMC, Begini Pesan Penting Kombes Pol Arif Budiman
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K, M.H (dok: tribratanews-monitorday)

MONITORDAY.COM - Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K, M.H,mengaku bangga berhadapan dengan 2000 mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC).

Menurut Kombes Pol Arif Budiman, Yang dihadapinya tidak hanya mahasiswa tapi kelak mereka adalah Pemimpin Masa Depan.

" Generasi muda harus Prediktif. Mampu menganalisa secara cerdas kondisi bangsa. Responsibilitas, bertanggungjawab, minimal kepada dirinya untuk memajukan bangsa ini. Dan transparansi berkeadilan, yang paling penting generasi bangsa ini harus mengutamakan kejujuran, integritas dan moralitas," ujar Kombes Pol Arif Budiman saat memberikan kuliah umum kepada 2000 mahasiswa baru di Convention Hall UMC, Sabtu (9/10/2021).

Terlebih di bulan oktober ini, tepatnya di tanggal 28 nanti, bakal ada suatu peristiwa yang monumental dan dikenang oleh seluruh pemuda Indonesia.

" Di hari itulah, seluruh pemuda dari berbagai suku, bangsa dan agama menyatakan pengakuannya atas satu bangsa, bahasa dan tumpah darah bangsa Indonesia, yang dikenal Sumpah Pemuda," kata Kombes Pol Arif Budiman seraya mengaku kagum dengan tema Mataf (Masa Taaruf/Pengenalan Mahasiswa Baru) UMC 2021 yakni "Energi Baru, Semangat Baru"

Selanjutnya, Lulusan Akpol 1999 ini pun menjelaskan kondisi bangsa bahkan dunia saat ini masih mengalami krisis pandemi yang berimbas pada ekonomi.

Kombes Pol Arif Budiman mengimbau kepada mahasiswa, seyogyanya rasa sukur perlu dipanjatkan kepada Yang Maha Kuasa. 

" Alahamdulillah, anda masih bisa kuliah, manfaatkan sebaik mungkin momen berharga ini. Boleh jadi, ini adalah kesempatan terbaik ananda di UMC," imbaunya.

Semenatara diluaran sana, masih banyak generasi muda yang ingin sekali merasakan bangku pendidikan, tapi tak sulit diwujudkan karena sulitnya ekonomi. 

"Lihat lah teman-teman anda yang tidak bisa kuliah, mereka juga ingin sama seperti anda. Kuliah yang benar, jadilah yang terbaik," terang Kombes Pol Arif Budiman, 

Disisi lain,Kapolresta Cirebon juga mengajak mahasiswa untuk menganalisa dampak bonus demografi di Indonesia.

Bonus demografi ini,  bagaikan dua sisi yaitu, memiliki kesempatan dan tantangan. Tinggal bagaimana menyikapinya.

Masih kata Kombes Pol Arif Budiman, adapun tantangan yang ditimbulkan dari kehadiran bonus demografi yakni masih tingginya tenaga kerja dengan pendidikan menengah ke bawah, daya saing tenaga kerja yang relatif rendah (pada tahun 2020, Indonesia menempati posisi ke 40 dari 63 negara dalam IMD World Competitiveness).

Belum lagi, kemajuan digitalisasi, telah memberikan peluang yang dapat dimanfaatkan dengan kemunculan masa bonus demografi.

Kendati demikian, pengaruh digitalisasi juga bisa jadi musibah. Terlebih saat ini,  banyak pemahaman dan pengaruh yang merenggangkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa.

Disinilah peran Polri dalam rangka meningkatkan kerukunan hidup berbangsa dan penegakan hukum yang presisi untuk mewujudkan Indonesia maju.

" Momentum Mataf UMC ini, Saaya ingin mengingatkan kepada ananda semua untuk tetap konsisten, mempertahankan empat konsensus dasar berbangsa dan bernegara, yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika. Inilah makna perjuangan kebangsaan kita," tegas Kapolresta Arif Budiman.

Pria kelahiran Semarang ini juga memberikan pesan penting kepada seluruh mahasiswa baru "Jadikan UMC ini sebagai kampus perjuangan, kelak anda jadi pemimpin di daerah ini atau nasional, anda selalu ingat bahwa anda lahir dari UMC, rahimnya kampus perjuangan," 

Dipenghujung paparan ilmihanya, Kapolresta Cirebon ini memberikan pesan penting kepada mahasiswa baru bahwasanya kesuksesan dalam hidup ini, tidak terlepas dari doa orang tua.

" Bapak berpesan, banyak bersyukur, ananda sampai diposisi ini, karena orang tua. Mereka yang banting tulang, tanpa melihat susahnya kondisi ekonomi saat ini. Yang ada dalam pikiran orang tua, anaknya harus sekolah, kuliah dan mengukir prestasi di UMC ini," tutup Kombes Pol Arif Budiman dengan penuh haru.