Begini Kegembiraan Vardy dan Kawan-Kawan Saat Melihat Gol Hazard Jebol Gawang Spurs

Pemain Leicester sontak kegirangan saat nonton bareng Gol Hazard

Begini Kegembiraan Vardy dan Kawan-Kawan Saat Melihat Gol Hazard Jebol Gawang Spurs
thebiglead.com

LAKEYBANGET.COM - Leicester City akhirnya mengukir sejarah baru, dari klub yang bukan favorit, nggak punya apa-apa, sampai banyak yang meremehkan mereka, akhirnya kini menjadi Raja Liga Ingris. Hasil imbang antara Chelsea kontra Tottenham Hotspur membawa Leicester meraih gelar juara Premier League musim 2015-2016. Dalam pertanidngan tersebut, ternyata ada kegiatan nonton bareng dirumah Jamie Vardy sang bomber Leicester. Nonton Chelsea vs Spurs membuat Vardy dan rekan-rekan "tegang" karena jika Spurs menang, alan mereka masih panjang.

Eh, ternyata nasib berkata lain, Mereka tidak perlu menaklukkan Everton dan Chelsea untuk menjadi Raja Liga Inggris. Secara mengejutkan, Hazard dengan lincah dan golnya yang menawan membuat Spurs bungkam dengan skor imbang. Spurs bungkam, beda dengan dirumah Vardy, saat Hazard menyarangkan sebuah gol ke gawang Spurs, mereka malah melompat kegirangan. Yah, itulah awa yang bersejarah bag mereka, mereka adalah Raja, mereka adalah juara, mereka penerima piala terbesar Liga Inggris tahun ini. 

 

CHAMPIONS!!!! pic.twitter.com/pFtvo5XUNx

— Christian Fuchs (@FuchsOfficial) 2 Mei 2016

 

 

Melalui Twitter resmi Christian Fuchs @FuchsOfficial, Selasa (3/5), terlihat Vardy dan beberapa rekan setimnya merayakan pesta kemenangan. Mereka semua berteriak-teriak sambil melompat kegirangan karena untuk pertama kalinya dapat memecahkan rekor sebagai pemenang gelar juara Premier League untuk pertama kalinya.

Luar biasa, setelah itu pujian terhadap team, dan pelatih yang super sekali, Claudio Ranieri membanjiri twitter dan seluruh akun media sosial di dunia. Dan Lakban pun ingin mengucapkan selamat kepada Leicester, Vardy and friend serta pelatih anyar Claudio Ranieri.