Argentina Berbagi Angka Lawan Chile

MONITORDAY.COM - Argentina berbagi angka satu poin saat melawan Chile di Estadio Olimpico Nilton Santos, Rio de Janeiro, Selasa (15/6/2021) yang berakhir dengan skor 1-1 dalam laga Grup A Copa America 2021.
La Albiceleste unggul terlebih dahulu lewat gol tendangan bebas Lionel Messi dan Chile mampu membalas ketertinggalan melalui gol balasan Edu Vargas.
Jalannya pertandingan babak pertama. Argentina lebih banyak menguasai permainan. Pada menit 16, peluang Nico Gonzales dari Giovani Lo Celso. Namun, tembakan datarnya diantisipasi Bravo dengan brilian.
Tak selang berapa menit, lagi-lagi Gonzalez mendapatkan bola bagus dari Lo Celso namun tembakannya mengarah tepat ke penjaga gawang Bravo.
Upaya Argentina akhirnya terpecahkan pada menit 33 seusai Lionel Messi berhasil mencetak gol melalui eksekusi tendangan bebas yang menempatkan bola ke sudut kiri atas gawang yang tak dapat dijangkau Bravo. Argentina memimpin 1-0 hingga turun minum.
Mengawali babak kedua, serangan Argentina terus berlanjut yang berujung pada tembakan Lionel Messi yang diblok oleh Guillermo Maripan. Chile mendapatkan momentum untuk melakukan serangan balik. Erick Pulgar mengumpan untuk Edu Vargas, yang menembak dari jarak dekat ke arah kiper Emiliano Martinez.
Bola muntah disambar oleh Vidal yang lantas jatuh oleh Nicolas Tagliafico. Wasit butuh bantuan VAR untuk memutuskan hadiah penalti untuk Chile.
Tendangan dari titik putih oleh Vidal bisa dihalau oleh Emi Martinez. Namun, bola mengenai mistar gawang, lalu disambar Edu Vargas dengan tandukan yang menghasilkan gol buat Chile pada menit ke-57.
Argentina meningkatkan intensitas serangan. Pada menit 71, Messi melepaskan tembakan tapi bisa ditepis Bravo.
Selang 9 menit, umpan brilian La Pulga ditanduk oleh Nico Gonzalez tipis di atas mistar Chile. Masuknya Sergio Aguero dan Nahuel Molina tidak menciptakan perubahan berarti bagi Argentina membongkar pertahanan Chile. Sampai babak kedua berakhir kedudukan tetap 1-1.
Argentina (4-3-3): Emiliano Martinez; Gonzalo Montiel, Lucas Martinez Quarta, Nicolas Otamendi, Nicolas Tagliafico; Rodrigo De Paul, Leandro Paredes, Giovani Lo Celso; Lionel Messi, Lautaro Martinez, Nicolas Gonzalez.
Chile (4-3-3): Claudio Bravo; Mauricio Isla, Gary Medel, Guillermo Maripan, Eugenio Mena; Arturo Vidal, Erick Pulgar, Charles Aranguiz; Jean Meneses, Carlos Palacios, Eduardo Vargas.