Anak-Anak dari 53 Awak KRI Nanggala-402 Dapat Beasiswa Pendidikan Penuh

Anak-Anak dari 53 Awak KRI Nanggala-402 Dapat Beasiswa Pendidikan Penuh
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto/(net)

MONITORDAY.COM - Kabar baik bagi keluarga dari awak KRI Nanggala-402, yang gugur saat bertugas di perairan utara Bali. Anak-anak dari mereka akan diberikan beasiswa pendidikan penuh oleh sekolah-sekolah yang berada di bawah binaan Kementerian Pertahanan. 

Hal ini berdasarkan arahan dari Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo yang Subianto yang memerintahkan agar anak-anak para prajurit yang gugur mendapatkan beasiswa pendidikan. 

"Bagi putra-putri yang mengenyam pendidikan tingkat SMA, mereka akan diterima di SMA Taruna Nusantara Magelang dengan beasiswa penuh," kata Prabowo Subianto dalam keterangan tertulisnya, Senin (26/4/2021). 

Bagi putra-putri awak KRI Nanggala-402 yang saat ini akan masuk jenjang perguruan tinggi, Prabowo mengatakan ia telah menginstruksikan Universitas Pertahanan (Unhan) mengalokasikan tempat untuk mereka. 

"Bagi yang akan masuk perguruan tinggi, akan diterima di Universitas Pertahanan Republik Indonesia juga dengan beasiswa penuh," kata Prabowo. 

Sementara bagi anak-anak yang masih menempuh pendidikan tingkat menengah pertama (SMP), menhan RI mengatakan pihaknya masih menyiapkan cabang pendidikan dari Taruna Nusantara untuk level SMP. 

"Nantinya Taruna Nusantara tingkat SMP juga akan mengadopsi sistem asrama," kata Prabowo. 

"Adapun bagi yang masih mengenyam pendidikan di sekolah dasar (SD) dan SMP, pemerintah akan memberikan beasiswa penuh melalui Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan," demikian Prabowo.