INFOGRAFIS: Ekosistem Hulu-Hilir Industri Baterai EV dan Mobil Listrik Nasional

INFOGRAFIS: Ekosistem Hulu-Hilir Industri Baterai EV dan Mobil Listrik Nasional
Menteri BUMN Erick Thohir melakukan pengecekan sejumlah fasilitas stasiun pengisian mobil listrik (charging station). Foto: Kemen BUMN

Indonesia tengah berupaya mengembangkan kendaraan listrik sebagai salah satu upaya meningkatkan efisiensi energi. Lahirnya Perpres No. 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai untuk Transportasi Jalan akan mendorong penguasaan teknologi, produksi, dan ekspor kendaraan listrik. Melalui Perpres ini Indonesia juga berpotensi menjadi salah satu produsen baterai Electronic Vehicle (EV) terbesar di dunia.