TVS Apache RTR 200 4V Sudah Resmi Mengaspal di Indonesia
TVS Apache RTR 200 4V masuk segmen naked bike 200cc

LAKEYBANGET.COM – Bagi pecinta naked bike entry level 150-200cc, yang sebelumnya diisi oleh Yamaha New Vixion, Honda new CB150R , dan Pulsar NS200 kini “Kelas” tersebut kedatangan rival baru. Setelah sebelumnya TVS memberi bocoran berupa video teaser pada publik, akhirnya pada Rabu (20/1) TVS mengumumkan peluncuran TVS Apache RTR 200 4V. TVS Motor Company Indonesia secara resmi merilis TVS Apache RTR 200 4V di Sirkuit International Sentul, seperti yang dikutip dari laman Facebook TVS Motor Indonesia.
Apa saja kelebihan yang ditawarkan oleh Apache RTR 200 4V, motor ini memiliki mesin berkapasitas 197,75cc, 4-tak, dan udah injeksi masbro, enggak seperti rumor yang beredar sebelumnya yang mengatakan mesinnya masih karbu. Tenaga yang dihasilkan mesin ini mampu mencapai 15,46 kW pada 9000 rpm dan torsi maksimumnya 17,5 Nm pada 7000 rpm. Dari mesinnya ini, Apache RTR 200 4V mampu berakselerasi 0-60 km/jam dalam waktu hanya 3,9 detik. Sementara untuk 0-100 km/jam, mampu dicapai hanya dalam 11,2 detik.
Untuk menunjang tampilan dan mesinnya yang bertenaga, kaki-kaki Apache RTR 200 4V ini dilengkapi dengan ban Pirelli Sport Demon serta monoshock dari Kayaba. Speedometer yang terbilang cukup lengkap ini juga udah full digital lho.
Tersedia dalam 3 pilihan warna, gun metal black, syrah red dan mystic white, ketiga warna tersebut menggunakan warna doft, masbro. Untuk harga, TVS Apache RTR 200 4V dibanderol Rp 23,9 juta (OTR Jakarta) dengan promo dapat jaket respiro velocity dan helm khusus KYT.
Dalam perilisannya ini, TVS menggandeng aktor beken Indonesia, Joe Taslim.
Bagaimana menurut masbro? Keren nggak? Sudah ada yang kepincut?
Lirik juga KTM 1290 Super Duke GT Monster Touring