Turunkan 10.000 Personel, Polda Metro Jaya Pastikan Keamanan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2020

Ada 95 pos pengamanan disiapkan dan 27 pos pelayanan masyarakat di wilayah Polda Metro Jaya.

Turunkan 10.000 Personel, Polda Metro Jaya Pastikan Keamanan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2020
Ilustrasi/Net

MONITORDAY.COM - Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2020 Kepolisian RI terus melakukan koordinasi dengan seluruh stakeholder di wilayah Jakarta dan sekitarnya untuk memastikan keamanan saat Natal dan pergantian tahun.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, pihaknya memastikan situasi keamanan di wilayah Jakarta yang kondusif.

"Kami juga kerja sama dengan stakeholder lain terutama dengan TNI dan pemerintah daerah untuk kesiapan penempatan (personel gabungan) di titik yang ada," ujar Yusril di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (12/12/19).

"Itu tujuannya adalah agar masyarakat ibadah dan mudik dengan aman dan nyaman dan kembali setelah tahun baru nanti," imbuhnya kemudian.

Rencananya, Polda Metro Jaya menerjunkan 10.000 personel gabungan untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru 2020 di wilayah Jakarta.

"Kekuatan personel sekitar 10.000 lebih kami turunkan, ada 95 pos pengamanan yang kami siapkan dan 27 pos pelayanan masyarakat di wilayah Polda Metro Jaya," kata Yusri.