Tips Membuat Masker Sendiri yang Mudah dan Murah Ala Dokter Taiwan

Jumlah alat pelindung diri (APD) seperti masker saat ini sangat kurang ketersediaanya, di toko-toko alat kesehatan maupun pasar swalayan.

Tips Membuat Masker Sendiri yang Mudah dan Murah Ala Dokter Taiwan
Dr. Chen asal Taiwan bagikan tips buat masker dengan mudah dan murah/(facebook/DrChen)
Tips Membuat Masker Sendiri yang Mudah dan Murah Ala Dokter Taiwan

MONITORDAY.COM - Imbauan Work From Home (WFH) dari Presiden Joko Widodo, menjadi langkah preventif yang diambil untuk mencegah penularan Covid-19 tidak semakin meluas di Indonesia.

Masyarakat dituntut supaya tidak panik namun tetap bijak dengan tetap waspada terhadap kesehatan diri dan lingkungan sekitarnya.

Social distancing atau membatasi diri dalam kehidupan bersosial merupakan langkah preventif selanjutnya. Cara ini guna ketika kita melakukan aktivitas yang tidak bisa kita tunda. Salah satunya yaitu dengan cara menjaga jarak minimal 1 meter ketika kita berinteraksi dengan orang lain.

Cara ini dibarengi dengan penggunaan masker bagi mereka yang merasa dirinya sedang tidak sehat supaya tidak merugikan orang atau lingkungan di sekitarnya, karena dapat berisiko penularan.

Namun yang kita tahu bahwa, saat ini pemenuhan kebutuhan akan Alat Pelindung Diri (APD) seperti masker, semakin berkurang ketersediaannya, baik di toko-toko alat kesehatan maupun pasar swalayan.

Tapi terkait hal ini, kita dapat mencoba tips berikut sebagai angin segar dari seorang Ahli Anestesi Taiwan dr. Chen Xiaoting, dokter yang memprakarsai masker handmade yang terbuat dari kain.

Kata dia, masker buatannya tersebut aman selama digunakan dalam waktu yang tepat dan sering dicuci.

Tutorial pembuatannya pun diunggah dr. Chen di laman facebooknya. Modalnya hanya selembar kain dan mesin/alat jahit serta keunikan masker ini yaitu memiliki lapisan rahasia, yaitu kain tanpa rajutan dimasukkan ke dalam masker.

Adapun langkah-langkah pembuatannya yaitu:
1. Menggunakan selembar kain
2. Bentuk pola masker
3. Setrika lipatan masker dan jahit bagian samping
4. Sediakan lubang untuk memasukkan bahan seperti tisu toilet hingga tisu basah, sebagai bahan penyaring
5. Sesuaikan dengan bentuk wajah
6. Gunakan dan ganti masker secara teratur

Dengan modal hanya 2,54 dollar atau setara Rp36.000, kita dapat menghasilkan 3 masker yang dapat dipakai ulang.

Tisu basah yang dikeringkan kemudian dimasukkan ke dalam lubang khusus yang sudah dibuat. Jika tidak ada tisu basah, bisa menggunakan tisu toilet sebagai alternatif.

Dengan catatan, bahan tisu basah atau tisu toilet ini tidak digunakan kembali, namun perlu diganti setiap hari supaya memaksimalkan fungsi pencegahan.

"Pentingnya masker ialah mencegah air liur orang lain terpapar pada orang lain," kata dr. Chen.