Serunya ‘Bercocok Tanam’ Dengan Bonsai Kertas

Mungkin kamu kurang tekun dalam memelihara bonsai, maka bonsai kertas (Kami-Bonsai) bisa jadi pilihan.

Serunya ‘Bercocok Tanam’ Dengan Bonsai Kertas
Kami-Bonsai (kami-asobi.jp)

LAKEYBANGET.COM - Memelihara tanaman bonsai memerlukan ketekunan dan perhatian lebih. Mungkin kamu kurang tekun dalam memelihara bonsai, maka bonsai kertas (Kami-Bonsai) bisa jadi pilihan. Bonsai kertas tidak perlu diberi air ataupun dipangkas.

13

Kamu hanya perlu merakit bonsai kertas. Ada 4 tipe bonsai yang tersedia. Salah satunya adalah pinus. Seperti dilansir Rocket News 24, pinus adalah pohon yang paling dicintai di Jepang dan simbol dari umur panjang yang juga kerap diasosiasikan dengan musim dingin.

2

Selain bonsai kertas pinus terdapat bonsai kertas maple yang berwarna merah, oranye dan ungu. Bonsai kertas Sakura juga merupakan salah satu koleksi yang disediakan.

5

7

Bonsai kertas dapat ditempatkan dalam cuaca yang dingin ataupun cuaca yang panas. Bonsai kertas (Kami-Bonsai) dibanderol dengan harga 1.620 yen atau setara $ 14,7. Untuk sementara penjualan dilakukan online serta baru menjangkau wialayah Jepang. Ke depannya bonsai kertas akan terdapat di toko souvenir serta di toko yang ada di bandara.

3