Semarak Milad ke 5, FH-UMC Wakafkan SDM Unggul Untuk Indonesia

MONITORDAY.COM - Pandemi yang belum melandai tidak mengurangi semangat Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Cirebon (FH-UMC) dalam berkarya dan berdaya.
Memasuki tanggal 20 Januari ini, FH-UMC bakal bermilad yang ke 5 dengan tema "Indahnya Kebersamaan, Solidaritas dan Kekeluargaan".
Semarak Milad kali ini tidak hanya gelaran seremonial tapi memiliki outlook vision. Artinya, FH UMC berupaya dengan segala kapasitasnya menyiapkan SDM Unggul yang tidak hanya di Kabupaten Cirebon tapi untuk Indonesia.
"Milad FH-UMC kali ini dirasa memang beda. Namun semarak milad ini tidak hanya pada kegiatan seremoni belaka, namun ada visi ideologis Muhammadiyah yakni mewakafkan SDM unggul dan berkemajuan untuk Indonesia," ucap Dekan FH UMC, Elya Kusuma Dewi kepada Monitorday.com, Kamis(14/1/2021).
Untuk menyemarakkan milad, kata Elya, rencananya di awali dengan pertandingan badminton yang bakal di selenggarakan Jum'at (15/1/2021). Selain sportivitas juga nilai kekompakan pun dibangun melalui kegiatan ini.
Selanjutnya, FH-UMC juga bakal menyelenggarakan Webinar denga tajuk " "Pandemi, Resesi dan Investasi 2021: Perspektif Hukum Bisnis" pada Rabu (20/1/2021). Hajatan ini bakal menyuguhi paparan akademis, aktual dan solutif terkait tema yang diperbincangkan.
Menariknya, FH UMC juga mengadakan Try Out Siswa-Siswi SMA, SMK, Madrasah Aliyah dan Sederajat di Wilayah III Cirebon.
Kegiatan Try Out ini sangat bermanfaat untuk mengetahui sejauh mana kesiapan peserta didik menjelang dilaksanakannya ujian. Kemudian membantu mereka pada mata pelajaran mana yang belum dikuasai.
Tidak hanya itu, tapi juga membangun jiwa kemandirian dan percaya diri. Lebih penting lagi adalah menanamkan sifat jujur didalam mengerjakan soal.
Menurut Elya, meski masih seumur jagung, FH-UMC berhasil meraih akreditasi B dan semakin bertaji dengan deretan prestasi yang didukung oleh SDM Unggul, khususnya tenaga pendidik yang berasal dari berbagai background seperti akademisi, hakim, polisi dan advokat yang concern memajukan masa depan anak bangsa.
FH-UMC juga senantiasa berupaya menjadi terkemuka di Kabupaten Cirebon dengan melakukan ekspansi kerjasama untuk meningkatkan kontribusi dalam pembangunan hukum, peningkatan dan penyediaan sumber daya manusia di bidang hukum.
Sesuai dengan kapasitas yang dimiliki, sumber daya manusia FH-UMC juga sering berpartisipasi dalam kegiatan berbagai institusi pemerintah maupun non-pemerintah, baik sebagai tenaga ahli, nara sumber dan peneliti.
FH-UMC juga menjalin mitra kerjasama dalam bentuk penyediaan dosen tamu, penelitian bersama, penyelenggaraan seminar / training, dan recruitment lulusan.
Perlu diketahui, FH-UMC sudah meluluskan 2 angkatan sarjana dan hampir seluruh lulusan saat ini sudah bekerja di berbagai Instansi negeri dan swasta. Hal ini menunjukan kualitas lulusan FH UMC bisa terserap di dunia kerja.
"Kami menyambut kehadiran putra/ putri terbaik untuk menimba ilmu di Fakultas Hukum UMC. Insha Allah, dengan ikhtiar dan SDM yang ada, anda siap mengukir prestasi juga masa depan yang cerah bersama kami," pesan Dekan FH UMC.