Sejumlah Grup Musik Top Siap Guncang MotoGP Mandalika, Ada Slank

Sejumlah Grup Musik Top Siap Guncang MotoGP Mandalika, Ada Slank
Ilustrasi/net.

MONITORDAY.COM - Sejumlah grup musik ternama Indonesia siap mengguncang hari pertama dan kedua pagelaran MotoGP Mandalika 2022 . Agenda Ini merupakan strategi untuk mendongkrak penjualan tiket pada hari tersebut. 

Penggemar motor di Tanah Air tampak antusias untuk menyaksikan balapan seri kedua MotoGP 2022. Seperti diketahui, balapan MotoGP Mandalika 2022 dijadwalkan bakal berlangsung pada 18-20 Maret 2022 mendatang. 

Itu bisa dilihat dari penjualan tiket pada hari ketiga (balapan) yang sudah ludes terjual. Tetapi situasinya berbeda ketika berbicara tentang hari pertama dan kedua. 

Untuk diketahui, tiket untuk hari pertama dan kedua (Jumat dan Sabtu), masih belum ludes terjual. Kemungkinan, hal itu disebabkan karena penonton kurang antusias untuk melihat para jagoan MotoGP melakukan sesi latihan bebas dan kualifikasi saja. 

Untuk menyiasati hal tersebut, MGPA bakal mengadakan sejumlah kegiatan di luar sesi latihan bebas dan kualifikasi pada hari kedua untuk menarik perhatian penonton. 

Hal itu disampaikan oleh Wakil Direktur MGPA, Cahyadi Wanda, usai menghadiri konferensi pers Jelang MotoGP Mandalika 2022 di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Selasa (8/3/2022). 

Cahyadi menjelaskan bahwa pada hari kedua, Sabtu (19/3/2022) nanti bakal ada sejumlah artis ibu kota yang menggelar konser di Sirkuit Mandalika. Mulai dari Slank, Padi, RAN hingga Pamungkas (penyanyi yang sempat viral dengan lagu berjudul To The Bone) akan tampil dalam konser di area sirkuit yang berlokasi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) itu. 

"Memang hari pertama dan kedua ini kami akan memasukan beberapa kegiatan. Seperti hari kedua akan ada konser dari Padi, RAN, Slank, Pamungkas, jadi ini semua adalah rangkaian-rangkaian yang kami buat untuk mereka (penonton) sehingga tak hanya menonton balapan saja tetapi juga ada kegiatan lainnya. Jadi itu adalah strategi kami," kata Cahyadi kepada awak media.