Rauf dan Faik : Duo Kembar dari Baku Yang Mengguncang Rusia

MONITORDAY.COM - Lagu Ramadan yang sangat indah dalam bahasa Inggris dilantunkan duet pop Rusia Rauf & Faik. Isinya sangat menyentuh. Dibawakan dengan sangat apik dan sederhana. Pas banget dengan pesan bulan mulia dan dakwah Islam yang sejuk.
Save your heart to make you stronger
Don't let hate stay any longer
Let the good in you come shining bright
We come one on Ramadan
For all His mercy er-Rahman, yeah, yeah, yeah
In the name of God
We come one on Ramadan
For all His mercy er-Rahman, yeah, yeah, yeah
In the name of God
Lagu Ramadan ini memang baru ditonton 2 juta pemirsa. Jauh di bawah lagu-lagu cinta mereka yang meledak di kanal-kanal media sosial.
Kembar kelahiran 1999 beretnis Azerbaijan ini terkenal karena single berbahasa Rusia "Childhood", yang dirilis pada tahun 2018. Rauf dan Faik Mirzaev merilis musik yang dinyanyikan dalam bahasa Rusia dan Inggris. Bakat dan keindahan suara mereka menitis dari kakek dari pihak ibu, yang mereka kenal sebagai penyanyi opera dan direktur di sebuah gedung opera di Baku.
Mereka mulai belajar musik pada usia 4 tahun. Tetangga mereka melihat bahwa mereka berbakat dan menawarkan untuk membawa mereka ke perguruan tinggi yang berfokus pada musik. Mereka bermain piano sampai usia 8 tahun. Setelah itu mereka beralih ke vokal. Dengan rentang vokal hingga 4 1/2 oktaf duo bersaudara ini dapat memainkan nada-nada tinggi.
Duo yang mengawali karier sebagai pemnyanyi kafe ini tumbuh dengan mendengarkan musik 90-an Soul, R&B, dan Pop, mengutip Brian McKnight dan Michael Jackson..
Media digital dan media sosial mengubah nasib mereka . Video musik pertama mereka untuk lagu "Love Remained Yesterday" ditonton ratusan ribu netizen, dan ribuan likers. Setelah itu datanglah tawaran untuk bernyanyi di banyak tempat.
Sebuah video musik kemudian untuk lagu "I Love You" , menjadi lagu paling populer ke-28 tahun 2018 di situs jejaring sosial Rusia VKontakte. Album debut mereka, juga berjudul "I Love You", dirilis kemudian pada tahun 2018. Dengan modal cekak 1.500 Rubel (sekitar $ 25) untuk mengiklankan album. Meskipun sedikit publisitas yang melekat, lagu "Childhood" mencapai nomor satu di VKontakte.
Langkah mereka pun semakin mantap. "Pain & Memories", album studio kedua mereka, dirilis pada 15 Maret 2019, dan dengan cepat mencapai posisi ke-8 di Apple Music. Sejak memulai karir musik profesional mereka, duo ini telah melakukan tur di lebih dari 20 kota di Rusia, Estonia, Finlandia, Swedia, dan Jerman.