Pujian Atas Kritik Presiden Terhadap Menteri Perdagangan

Presiden Jokowi mengkritik Menteri Perdagangan di depan forum terbuka, karena turunnya nilai ekspor Indonesia

Pujian Atas Kritik Presiden Terhadap Menteri Perdagangan
Foto : Kemendagri.go.id

MONITORDAY.COM, Jakarta- Kritik keras presiden kepada menteri perdagangan terkait nilai ekspor Indonesia menuai pujian. Hal ini lantaran jarang terjadi dilakukan oleh seorang kepala negara mengkritik bawahannya secara terbuka di depan forum.

Anggota Komisi VI DPR RI,  Eriko Sotadurga menganggap hal tersebut merupakan sesuatu yang luar biasa. "Hal ini luar biasa dilakukan oleh presiden, biasanya kan ini dilakukan secara tertutup, ini manyampaikan secara terbuka." ujarnya kepada Monitorday Jumat (02/01).

Kemudian Eriko menambahkan bahwa hal ini merupakan sesuatu yang baik, sebagai otokritik, juga kepada kabinet yang bekerja dalam situasi yang demikian. "Indonesia yang begitu besar, Indonesia yang begitu luar biasa potensi alamnya, kenapa ko ketinggalan dengan negara lain." Ungkapnya.

Kemudian komisi VI, yang membidangi yang membidangi Perdagangan, Perindustrian, Investasi, Koperasi, UKM & BUMN, Standarisasi Nasional, menurutnya telah membahas terkait masalah ekspor di Indonesia ini.  "Kalau kita melihat keseriusan dalam pasar ekspor di Indonesia ini, kelihatannya belum terlalu maksimal." Ungkapnya.

Eriko melanjutkan, harus adanya fokus terkai masalah ekspor ini, karena nyatanya Indonesia lebih dimudahkan dalam melaksanakan impor ketimbang ekspor.

Diketahui sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyindir keras Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita karena nilai ekspor Indonesia masih kalah jauh dibandingkan negara-negara di kawasan Asean.

Kritik Presiden itu disampaikan di Istana Negara saat Presiden menyampaikan sambutan pada Rapat Kerja Kementerian Perdagangan yang dihadiri oleh para pejabat dan staf Kementerian Perdagangan.