Presiden Harapkan Lulusan Perguruan Tinggi Kompeten dan Unggul

Presiden Harapkan Lulusan Perguruan Tinggi Kompeten dan Unggul
Presiden Jokowi bersama Mendikbud Nadiem makarim saat di acara vaksinasi guru dan tenaga kependidikan di SMAN 70, Jakarta.(DOK. Instagram Nadiem Makarim)

MONITORDAY.COM - Zaman bergerak dengan cepat, pekerjaan yang pada masa lalu sangat diminati sebagian diantaranya terancam hilang. 

Perubahan yang terjadi secara terus menerus ini menuntut adaptasi dari masyarakat khususnya generasi muda. 

Salah satunya adalah lulusan perguruan tinggi yang akan memasuki dunia kerja. Hal ini menjadi salah satu perhatian Presiden Joko Widodo. Menurutnya lulusan perguruan tinggi hari ini harus kompeten dan unggul agar bisa menyesuaikan diri dengan perubahan yang terjadi.

"Hari ini lulusan harus unggul dan kompeten sehingga bisa diserap oleh pasar kerja yang bahkan mengalami perubahan yang sangat drastis, sehingga banyak jenis pekerjaan lama hilang dan tidak dibutuhkan lagi," ucap Jokowi saat menjadi pembicara di perayaan Dies Natalis ke-45 UNS.

Untuk mengantisipasinya, Jokowi memandang perlu adanya perubahan program studi (Prodi), perubahan kurikulum, dan perubahan karakter dosen. Itu juga yang harus dilakukan UNS, karena banyaknya tantangan yang harus dilakukan di era disrupsi digital ini.

"Pengalaman panjang UNS selama 45 tahun sedang ditantang untuk berubah. Selamat berkreasi dan berinovasi dalam menghasilkan Iptek dan mencetak talenta dalam menjawab tantangan kemanusiaan dan kemajuan bangsa," sebutnya.

\