Niue Cetak Uang Koin Bergambar Pokemon

Koin ini menarik untuk dikoleksi

Niue Cetak Uang Koin Bergambar Pokemon
Lakeybanget.com

LAKEYBANGET.COM – Saat ini game Pokemon Go sangat laris mais dan seluruh dunia telah mengintal dan memainkan game yang fenomenal ini. Nah, kalau membicarakan Pokemon, sebenarnya negara yang dekat hubungannya adalah Jepang. Warga negara inilah yang menciptakan karakter dan game Pokemon. Tapi dikawasan Samudera Pasifik yang entah tergla-gila dengan Pkemon atau gimana, Pemerintah setempat malah menjadikan Pokemon sebagai gambar dimata uang koin mereka.

Nama daerah itu adalah Niue, ini adalah daerah yang terletak di Samudra Pasifik. Niue merupkan bagian dari Selandia Baru. Jadi kepala negara Selandia juga kepala negara kepulauan yang mendapat julukan Karang Polinesia itu.

Berbicara tntang mata uang dan gambarnya, yah di Indonesia sih mainstreamnya gambar pahlawan. Namun, Niue ternyata memiliki cara khusus biar nggak dibilang mainstream. Akan tetapi, ternyata uang ini hanya digunakan untuk peringatan dan keperluan khusus saja.

Selain uang bergambar Pokemon, sebenarnya Niue masih punya koin bergambar tokoh lainnya. Seperti karakter Disney, Doctor Who, Snow White, dan Star Wars. Mengapa bisa banyak begitu? Karena koin-koin ini dicetak guna memperingati peristiwa khusus dan juga pemerintah setempat selalu berusaha agar setiap tahun bisa menerbitkan yang baru.