Murah, Tapi Nggak Murahan!!! Smartphone Ini Pake Octa Core Lho
Octa Core adalah processor yang memiliki 8 inti processor yang membuat kinerja smartphone menjadi semakin nggak ada obatnya alias patennn.

LAKEYBANGET.COM – Lakban pake Xiaomi Redmi 1 S dan HP ini dibeli dengan harga murah tapi kualitasnya nggak murahan. Yah nilai 8,5 buat smartphone yang Lakban pake ini. Nah, di zaman sekarang ini banyak para vendor smartphone kenamaan yang berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik dalam segi kualitas, agar banyak konsumen yang betah menggunakan smartphone pabrikan mereka. Para pengguna smartphone, di Indonesia khususnya dewasa ini juga sudah sangat selektif alias tidak sembarangan memilih smartphone yang digunakan sebagai kebutuhan hidupnya di jaman yang modern ini.
Kalau dulu banyak yang membeli smartphone asal bisa telepon, sms dan internet, kali ini tentu tidak. Pengguna sudah mulai mempertimbangkan dari segi kualitas hardware dan software seperti RAM, GPU, CPU, kualitas kamera, dan Processor yang digunakan agar smartphone ini bisa bekerja secara maksimal. Dari kecanggihan dan keseltifan pengguna itu, vendor pun menciptakan Octa Core.
Octa Core adalah processor yang memiliki 8 inti processor yang membuat kinerja smartphone menjadi semakin nggak ada obatnya alias patennn. Belakangan ini banyak sekali bermunculan smartphone dengan processor 8 inti ini. Tetapi, smartphone Octa-core biasanya dijual dengan harga yang mahal, sehingga banyak pengguna kelas menengah kebawah yang masih enggan untuk menggunakannya.
Tapi, lambat laun ternyata banyak juga smartphone octa-core yang dijual dengan harga yang lumayan terjangkau. Ini adalah kabar baik untuk kamu yang ingin memiliki smartphone dengan kinerja yang baik tetapi budget terbatas. Seperti yang Lakban kutip dari makintau.com, 3 smartphone ini bisa menjawab teka-teki silang dari isi dompet kamu :
Xiaomi Redmi Note
Xiaomi memang mengusung smartphone murah tetapi dengan kinerja yang luar biasa. Itulah alasannya mengapa Xiaomi Redmi Note yang memiliki spesifikasi bagus ini hanya di banderol seharga Rp. 3 Jutaan saja. Padalah kalau melihat spesifikasinya, smartphone ini bisa saja di banderol dengan harga yang lebih tinggi langi. Dan yang lebih kerennya lagi, Xiaomi Redmi Note ini sudah menggunakan CPU Octa-core. Selain itu, smartphone yang menggunakan OS Android Jelly Bean ini juga dibekali RAM sebesar 2 GB, sehingga smartphone ini layak untuk masuk jajaran smartphone Android Octa Core yang murah meriah tetapi kualitas tetap terbaik.
Evercoss Elevate Y2 A80A
Evercoss Elevate Y2 A80A ini merupakan ponsel Octa Core yang dijual murah dengan harga Rp 2,3 jutaan per-unitnya. Spesifikasi yang ditawarkan oleh Evercoss Elevate Y2 A80A ini mengusung layar berukuran 5.0 inci, dijalankan dengan OS Android Jelly Bean 4.2.2, ditenagai dengan prosesor Octa Core dari ARM Cortex A7 yang berkecepatan 1.7 Ghz, serta ditanamkan chipset MediaTek MT6592.
Itulah beberapa smartphone murah dengan CPU octa-core, jika kamu sedang mencari smartphone murah mungkin 3 smartphone di atas bisa menjadi pilihan dalam pencarian smartphone yang tepat.
HTC Desire 616
HTC Desire 616 yang di lansir memiliki sebuah CPU Octa Core dengan kecepatan 1,7 GHz seperti ponsel octa core lainnya. Namun sayangnya ponsel ini hanya di bekali dengan sebuah RAM dengan kapasitas 1 GB saja. Berbeda dengan ponsel android octa core lainnya yang sudah mengusung RAM 2 GB. Smartphone ini juga berjalan di sistem operasi Android 4.2.2 (Jelly Bean). Mungkin harga yang murah membuat smartphone HTC ini memiliki RAM yang pas-pasan karena smartphone ini di banderol dengan harga senilai Rp. 2,5 Jutaan. tetapi jangan salah, meskipun murah HTC membekali smartphone ini dengan fitur layar 5 inchi dan kamera 8 MP dengan resolusi FHD 3264 x 2448 pixels yang memiliki fitur auto fokus dan LED Flash.