Wiranto Tepis Isu Tentara Asing Masuk ke Indonesia: Itu Jelas Hoaks Menyesatkan

Menko Polhukam, Wiranto angkat bicara tentang isu bahwa pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla mendukung Tiongkok masuk ke Indonesia. Wiranto mangatakan kabar itu adalah hoax, Senayan (24/02/2019).

Wiranto Tepis Isu Tentara Asing Masuk ke Indonesia: Itu Jelas Hoaks Menyesatkan
Menko Polhukan, Wiranto di Acara Arus baru Muslimah, Istora Senayan / Foto: Alfan (Monitorday)

MONITORDAY.COM - Menko Polhukam Wiranto angkat bicara tentang isu bahwa pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla mendukung Tiongkok masuk ke Indonesia. Wiranto mangatakan kabar itu adalah hoaks.

"Tidak akan mungkin Indonesia kembali di jajah oleh bangsa asing. Katanya banyak tentara asing masuk ke indonesia. Tidak mungkin tentara asing masuk ke Indonesia, saya bertanggung jawab," kata Wiranto,  di Istora Senayan,  Jakarta,  Senin (25/2). 

Dia menuturkan, saat epala negara Amerika datang ke Indonesia yang bersama pengawalnya, dan meminta pengawalnya masuk. Dia mengatakan, pihaknya hanya memperbolehkan masuk tapi tidak boleh keluar dari bandara.

"Jadi bagaimana mungkin ada tentara Cina yang masuk ke indonesia, Masya Allah, jelas itu hoaks," tutur Ketua Dewan Kehormatan Partai Hanura ini. 

Wiranto juga menyampaikan bahwa Indonesia adalah negara paling aman ke sembilan di dunia dan kepercayaan publik terhadap pemerintahannya nomor satu di dunia.

Wiranto pun menghimbau kepada publik untuk tidak percaya terhadap berita-berita hoax yang ditujukan kepada pasangan calon presiden dari kubu petahana.