Mantap! Elkan Baggott Siap Bela Timnas Usai Miliki e-KTP

Mantap! Elkan Baggott Siap Bela Timnas Usai Miliki e-KTP
Elkan Baggott/net.

MONITORDAY.COM -Elkan Baggott telah resmi memiliki e-KTP (elektronik kartu tanda penduduk) dari Dukcapil Kemendagri dan siap membela Timnas Indonesia. Foto Elkan mendapatkan e-KTP pun viral di media sosial. Dalam foto tersebut, ditemani oleh Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.  

Perlu diketahui, Elkan memiliki darah Indonesia-Inggris. Darah Indonesia mengalir dari sang ibu dan sang ayah berkebangsaan Inggris. Kini, pemain Ipswich Town itu sudah memutuskan untuk menjadi warga negara Indonesi (WNI). 

Sementara itu, Direktur Jenderal (Dirjen) Dukcapil Kemendagri Zudan Arif Fakhrullah, membenarkan bahwa Elkan sudah resmi menjadi WNI, dan pemain 19 tahun itu sudah mengantongi e-KTP. 

Zudan menyebut, status Elkan bukan naturalisasi, karena orangtuanya WNA dan WNI, maka dia bebas menentukan pilihan. 

Dan menariknya, hati Elkan memilih Indonesia. “Benar yang bersangkutan adalah WNI. Bukan naturalisasi karena orangtuanya WNA dan WNI, maka dia bebas memilih untuk menjadi WNA atau memilih menjadi WNI. 

Dalam hal ini, dia memilih menjadi WNI mengikuti KK ibunya," kata Zudan kepada wartawan. 
Setelah sempat diklaim menolak panggilan Timnas Indonesia, Elkan menegaskan dirinya sama sekali tidak menolak, melainkan karena klubnya melarang terkait situasi COVID-19.  

Baru-baru ini, Elkan menyatakan siap untuk membela Timnas Indonsia. Dan, gayung bersambut, Elkan mendapatkan panggilan dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Namanya masuk dalam daftar 26 pemain untuk menjalani TC di Jakarta dan Turki, kemudian menjalani dua laga uji coba melawan Afghanistan (16 November dan Myanmar (25 November 2021).