Kembali Balapan, Andrea Dovizioso Terima Kontrak di Petronas Yamaha

Kembali Balapan, Andrea Dovizioso Terima Kontrak di Petronas Yamaha
Pembalap Andrea Dovizioso bakal kembali membalap di pertengahan musim ini dengan Petronas Yamaha/net.

MONITORDAY.COM - Pembalap Andrea Dovizioso mengakhiri masa cutinya setelah memutuskan untuk kembali balapan MotoGP dengan menerima kontrak bersama Petronas Yamaha.

Pembalap berkewarganegaraan Italia itu akan melakoni debutnya pada balapan MotoGP San Marino, Minggu 19 September 2021.

Gabungnya Dovizioso ke Petronas memang sudah lama terdengar usai Franco Morbidelli dipastikan gabung Monster Yamaha. Dovizioso akan membela Petronas Yamaha hingga 20221, Seperti dilansir Crash.

"Seiring dengan transfer Franco Morbidelli ke Tim Pabrikan Yamaha, Yamaha Motor Co., Ltd dengan gembira mengumumkan kesepakatan dengan bintang MotoGP Andrea Dovizioso. Dia akan bergabung dengan tim satelit Yamaha untuk sisa musim ini dan untuk sepanjang musim MotoGP 2022," bunyi pernyataan Yamaha.

Mantan pembalap tim Ducatti ini sebelumnya dikaitkan dengan Repsol Honda hingga Aprilia.

Pembalap berusia 35 tahun ini pernah menjadi rider Yamaha saat musim 2012 dengan tima Monster Yamaha Tech3. Dia pun akan melakoni debutnya pada akhir pekan ini, dan bertandem dengan Valentino Rossi.

"Meskipun saya tidak berharap untuk kembali ke MotoGP seperti ini, tapi saya tidak pernah menutup pintu dan bahagia berada di sini bersama Yamaha dan Petronas Yamaha SRT. Saya ingin mencoba menikmati situasi baru dan saya sangat senang bisa kembali," ujar Dovizioso.

"Menarik sekali untuk berada di motor yang beda banget dengan yang saya kendarai sebelumnya dan saya menantikan pengalaman itu. Saya mengunjungi tim di Aragon dan rasanya hampir seperti tahun 2012 lagi dan duduk di atas motor Yamaha terasa sama baiknya," imbuhnya.

Artinya, Morbidelli akan langsung turun dengan Monster Yamaha juga usai absen karena cedera serta menggantikan posisi Maverick Vinales yang hijrah ke Aprilia. Dia akan menemani Fabio Quartararo.

"Yamaha, dan juga fans MotoGP di seluruh dunia menantikan kembalinya Dovizioso di atas motor Yamaha YZR-M1, akhir pekan ini. Pebalap 35 tahun itu akan memulai karier balapnya yang kedua dengan menggunakan motor Morbidelli. Untuk motoGP 2022, dia akan mengendarai motor YZR-M1 spesifikasi pabrikan dan mendapat dukungan penuh dari Yamaha Motor," lanjut pernyataan Yamaha.