KBRI Perancis Dukung Promosi Pencak Silat di Eropa

MONITORDAY.COM - France Pencak Silat Federation menggelar event Pelatihan Jurus Tunggal Se-Eropa di Paris pada 17-25 April 2021 secara daring. Kegiatan ini mendapatkan dukungan penuh dari Kedutaan Besar Republik Indonesia di Paris dan Federasi Pencak Silat Eropa.
Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) di kota Paris, Warsito, menyampaikan pelatihan ini bertujuan mempromosikan seni Pencak Silat di Eropa serta mendukung pencak silat agar nantinya bisa menjadi salah satu cabang yang dipertandingkan di Paris 2024 Jeux Olympiques.
"Tujuan dari kegiatan ini adalah mengembangkan dan meningkatkan kualitas atlet dan para pelatih Pencak Silat di Eropa," ujar Warsito yang juga anggota pesilat di Paris, pada Kamis (22/04).
Warsito mengatakan Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) selalu aktif melakukan kegiatan pembinaan dan perlombaan pencak silat melalui berbagai kegiatan, baik di bidang olah raga maupun seni. Demikian juga berbagai perlombaan yang diselenggarakan oleh Ikatan Pencak Silat Indonesia.
Presiden EPSF, Aidinal Alrashid, mendukung penuh kegiatan ini dan berharap pandemi Covid-19 segera teratasi. “Federasi akan mengadakan kompetisi tanding jika Covid-19 teratasi,” ujarnya.
Pada saat yang sama, Presiden FPSF Hosni Badriah, dalam laporannya menyampaikan jumlah peserta yang ikut pelatihan jurus Setunggal mencapai 98 pesilat dari berbagai negara di Eropa. Peserta terbanyak berasal dari Inggris 23 peserta, kemudian dari Prancis dan Belanda, masing-masing 19 dan 17 peserta, dan sisanya berasal dari Belgia, Austria, Italia, Turki, Azerbaijan, Jerman, dan Estonia.
"Semoga pelatihan ini bisa menghasilkan pesilat-pesilat dari Eropa yang siap bertanding nantinya," ungkapnya.
Pelatih dalam kegiatan ini adalah Kurniati Rahayuni dan Puspa Arum Sari asal Indonesia yang namanya sudah tidak asing lagi di dunia persilatan internasional.
Sebagai tambahan informasi, Pencak Silat merupakan salah satu seni budaya bela diri Indonesia yang digemari oleh banyak orang di benua Eropa. Tidak hanya di Indonesia, banyak perlombaan diselenggarakan di berbagai negara di Eropa, seperti Prancis, Belanda, Jerman, Belgia, Austria, Turki, dan juga di Inggris. Kompetisi Pencak Silat terakhir diselenggarakan di Belanda pada tahun 2019.