Kasus Aktif Covid-19 di PON XX Papua Bertambah

MONITORDAY.COM - Kasus aktif Covid-19 terhadap atlet dan panitia PON XX Papua semakin bertambah.
Per hari ini, Rabu (6/10/2021) terdapat delapan kasus baru ditemukan. Kasus tersebut tersebar di tiga klaster penyelenggara.
"Hari ini ada tambahan delapan kasus, enam di Kota Jayapura, dan masing-masing satu kasus di Kabupaten Jayapura dan Merauke," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Papua, Silwanus Sumule dalam keterangannya, Rabu (6/10/2021).
Dengan demikian, sudah ada 37 kasus Covid-19 ditemukan dari perhelatan PON XX Papua. Namun, empat pasien telah dinyatakan negatif Covid-19.
"Jadi kasus aktif ada 33, 13 di Mimika, sembilan di Kota Jayapura, tujuh di Kabupaten Jayapura dan empat di Merauke," ungkap Silwanus.
Kondisi pasien saat ini, ujar dia, tidak mengkhawatirkan karena sebagian tidak bergejala dan sisanya gejala ringan. Kemudian, seluruh pasien dipastikan telah menerima vaksin Covid-19.
Kini, para pasien menjalani karantin di lokasi isolasi masing-masing di tiap kabupaten/kota.
Silwanus pun mengimbau kepada seluruh aspek yang terkait pelaksanaan PON XX Papua untuk tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat, baik saat di venue maupun di penginapan.
Sebelumnya, Satgas Covid-19 Papua mengumumkan 29 kasus Covid-19 yang menerpa atlet, ofisial, dan panitia pelaksana PON XX Papua.
Adapun para pasien yang terpapar ini berasal dari sejumlah daerah mulai dari DKI Jakarta, Sumatera Utara, NTT, Kalimantan Timur, Banten, Sulawesi Selatan, Jawa Timur, dan Jawa Barat.