Jubir PSI : Kami Paling Banyak Caleg Perempuan, Gerindra Paling Banyak Caleg Eks Napi Korupsi

Juru bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Dedek Prayudi, merespon klaim yang dilontarkan oleh Capres 02, Prabowo Subianto yakni Gerindra memiliki caleg perempuan paling banyak dalam kontestasi Pileg 2019.

Jubir PSI : Kami Paling Banyak Caleg Perempuan, Gerindra Paling Banyak Caleg Eks Napi Korupsi
Jubir DPP PSI Dedek Prayudi / Net

MONITORDAY.COM - Juru bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Dedek Prayudi, merespon klaim yang dilontarkan oleh Capres 02, Prabowo Subianto yakni Gerindra memiliki caleg perempuan paling banyak dalam kontestasi Pileg 2019.

"Saya kagum dengan konsistensi pak Prabowo dalam memproduksi dan menyebarkan hoaks secara lantang di ruang terbuka seperti debat Paslon kemarin," ujar politisi 34 tahun ini.

Dedek menyatakan bahwa untuk pemilihan anggota legislatif RI, partai besutan Grace Natalie itulah yang paling banyak memajukan Caleg perempuan.

"Caleg kami yang berkontestasi menuju senayan adalah yang paling tinggi jumlahnya, yakni 274 orang Caleg perempuan, dengan 'zero' eks napi korupsi. Gerindra cuma punya 209 caleg perempuan dengan 6 eks napi korupsi," jelas Dedek dalam siaran persnya, Jum’at (18/1/2019)

Dedek meminta Capres 01 untuk tidak memutarbalikkan fakta dan berhenti berbohong dalam proses kampanye. "Saya paham kepanikan pak Prabowo ketika ditanya pertanyaan menohok itu, tapi jangan koleksi kebohongan demi kemenangan. Apalagi tidak mudah mengajak perempuan untuk berani bersuara didunia politik kita yang masih sangat patriaki ini," sambung Dedek.

Dedek kembali mengingatkan klarifikasi atas kekeliruan Prabowo ini diperlukan untuk menjaga masyarakat dari informasi yang sesat. "Setiap kebohongan dan kesesatan kubu sebelah akan kami balas dengan pelurusan kebenaran, karena hoaks adalah virus mematikan yang dapat memecah belah bangsa. Hoaks tidak boleh diremehkan," tutup Dedek.