Ingin Banyak Followers di Instagram? Coba Deh Ikuti 4 Cara Ini

MONITORDAY.COM - Banyak pemilik akun sosial media yang tentu ingin meningkatkan followers. Untuk mendapatkannya, perlu dilakukan sejumlah tahapan.
Akun yang kerap berupaya menambah followers biasanya adalah akun sosmed yang berorientasi pada penjualan.
Dengan banyaknya followers, diharapkan bisnis dapat berjalan lancar dan mudah mendapatkan uang, karena dijangkau banyak orang. Lalu seperti apa caranya?
Dalam tulisan kali ini, Hops.id, akan merinci bagaimana cara meningkatkan followers di Instagram. Terpenting, Anda harus memperhatikan konten yang dibuat. Berikut seperti disitat dari akun Instagram Mudah Memulai.
Diketahui, saat ini banyak pembuat konten atau content creator yang menyajikan konten yang unik dan menarik sehingga akun Instagramnya bisa bertumbuh ke arah yang menguntungkan.
Terdapat empat jenis konten yang bisa digunakan untuk tumbuh dan diburu banyak followers.
1. Konten Story
Konten yang unik dan menarik saja tidak cukup. Perlu orisinalitas dan relevan tidaknya sebuah konten untuk menarik followers yang banyak.
Kamu bisa memposting tentang personal info atau story telling yang baik.
2. Konten Single Post
Kamu dapat memposting berupa infografik dan rekomendasi singkat berupa tutorial atau tips dan trik dalam melakukan sesuatu.
3. Konten Carousel
Konten ini masih menjadi pilihan untuk berbagi mengenai edukasi yang lebih panjang.
4. Konten Reels
Fitur Reels sampai saat ini masih menjadi pilihan dalam menarik followers di Instagram.
Kamu bisa menggunakan Reels untuk berjualan ataupun hanya berbagai informasi yang sedang viral