Handphone Murah Dibawah Satu Juta

Handphone Murah Dibawah Satu Juta

LAKEYBANGET.COM – Sekarang adalah jaman dimana manusia sangat membutuhkan handphone, internet, informasi, gadget  baik itu kakek-kakek, nenek-nenek, dewasa, remaja bahkan anak-anak. Karena alasan tersebut kebutuhan smartphone murah jadi sangat penting karena baik keluarga dari kalangan menengah keatas atau kebawah sama-sama membutuhkannya.

Jika kita melihat pasar smartphone sekarang sudah sangat jarang ditemukan handphone baru dengan harga murah, jika dulu ada smartfren yang punya smartphone murah bahkan sampai harga baru cuman 500rb tapi sekarang kebutuhannya bukan hanya smarphone biasa tapi harus mendukung sinyal 4G untuk kestabilan jaringan.

Dengan kebutuhan tersebut, Advan sebagai merk lokal yang mengerti kebutuhan masyarakat Indonesia merilis smartphone berkualitas dengan harga yang sangat murah hingga kurang dati 1jt yaitu Advan S6 plus. Hari ini smartphone lokal sudah sangat jarang terdengar karena banyaknya gempuran dari merk-merk tiongkok di Indonesia. namun kedatangan Advan S6 plus ini menunjukan eksistensi smartphone lokal.

Dari segi body, handphone ini memiliki ukuran yang sangat pas digenggaman dengan dimensi 71 x 148.5 x 9.4 mm dan berat 140 gram . handphone ini memiliki varian warna hitam dan putih dengan bahan casing polycarbonat bahkan masih banyak handphone kisaran satu sampai dua jutaan masih mengunakan bahan ini.

Komponen-komponen handphone ini sudah lengkan dengan port micro usb dan jack audio dibagian atas menjadi unik karena sudah jarang ada handphone yang memiliki colokan jack audio dan micro usb yang ditempelkan dibagian atas. Bagian belakang handphone ini bisa dibuka, dan dilamnya ada slot dual sim dan slot micro sd atpi belum ada fingerprint sensor. Meski tidak ada fingerprint sensor, handphone ini dibekali dengan face unlock yang baik meskipun pada ruangan yang sedikit gelap dan tombol kunci untuk bagian keamanan.

Handphone ini memiliki sistem operasi Android Oreo yang dikustomisasi oleh IDOS ciri khasnya Advan. Layar Handphone ini berukuran 5,5 inci dengan Kapasitif LCD IPS yang mempunyai resolusi sebesar 480 X 960 Piksel dan berasio 18:9 seperti handphone kekinian pada umumnya. Sehingga Advan memiliki layar yang jauh lebih baik dari handphone lokal dengan kisaran harga yang sama yaitu Rp. 890rban.

Dengan haraga segitu handphone ini memberikan spesifikasi yang lumayan, yaitu processor Quad-Core @28nm Cortex A7 Spreadtrum 9850K 1.3GHz 4*Cortex A7, GPU Mali-T820, ram 1GB, memori internal 8GB yang bisa di upgrade sampai 128GB dengan microSD. Dan hebatnya lagi dengan spesifikasi tersebut handphone ini masih bisa menjalankan game esport seperti mobile legend dengan sangat lancar bahkan tanpa kendala.

Dari segi kamera handphone ini memiliki dua kamera yang berada di depan dan belakang dengan resolusi yang sama yaitu 5megapixel dengan fitur autofokus f/2.2 dan handphone ini juga sanggup merekam video dengan resolusi hingga FHD.

Mengingat handphone ini memiliki harga yang sangat murah yaitu dibawah satu jutaan, Handphone ini memberikan solusi bagi sebagian kalangan pengguna handphone yang masih menggunakan feature phone dan ingin beralih menggunakan smartphone. Atau bagi anak-anak yang belum terlalu dewasa tapi perlu handphone untuk komunikasi mereka.