Gonjang-ganjing Pilkada Indramayu 2020, Pasangan DMS Mulus Tanpa Hambatan

Pasangan Daniel Mutaqin Syafiudin-Muhamad Solihin (DMS) bakal mulus menuju Kursi Bupati dan Wakil Bupati Indramayu 2020

Gonjang-ganjing Pilkada Indramayu 2020, Pasangan DMS Mulus Tanpa Hambatan
Politisi Golkar Kabupaten Indramayu Daniel Mutaqin Syafiudin yang juga Calon Bupati Kab Indramayu 2020.

MONITORDAY.COM-Menjelang Pilkada 2020, Kursi Bupati Indramayu semakin memanas. Masing-masing partai sudah menggadang-gadang jagoannya.  Hal ini terlihat dari pilihan partai-partai beken seperti partai Golkar dan PKB yang dikenal memiliki basis kuat di Kabupaten Indramayu. Awalnya, keputusan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memilih Daniel Mutaqin Syafiuddin sebagai calon Bupati Indramayu pada Pilkada 2020, untuk berdampingan dengan Muhamad Solihin (Ketua DPC PKB Indramayu), mengejutkan banyak pihak. Pasalnya, Daniel merupakan kader Partai Golkar, dan saat ini masih duduk sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Golkar.

Sementara Partai Golkar sendiri sudah memunculkan pasangan Supendi-Taufik Hidayat, yang bakal maju di Pilkada 2020. Peluncuran paket pasangan pun sudah dilakukan oleh Irianto MS Syafiuddin (Yance) di Bandung, pekan lalu.

Namun analisa monitorday.com, gonjang ganjing menuju Kursi Bupati 1 Kabupaten penghasil Mangga Harum manis kembali menjadi sorotan.  Seperti diketahui,  Supendi yang menjabat Ketua DPD Partai Golkar Indramayu, dan juga  menjabat Bupati Indramayu saat ini menjadi pesakitan karena terjerat OTT KPK. Tampaknya, Taufik Hidayat yang juga Ketua Harian DPD Partai Golkar Indramayu, dan saat ini menjabat sebagai Wakil Bupati Indramayu harus mengkalkulasi kembali untuk mewujudkan mimpi-mimpinya berlaga di Pilkada 2020 mendatang.

Taufik Hidayat  tentunya harap-harap cemas, pertanyaan liar bermunculan, apakah 2020 adalah pertanda tahun terakhir bagi dirinya untuk dipanggil pak wakil Bupati atau Mantan Wakil Bupati ?. Diakui, mantan memang tak selalu indah sehingga tak ada yang mantan terindah, itu hanya di film-film. Mantan tetap saja mantan.

Lalu bagaimana dengan reaksi Daniel Mutaqin Syafiuddin menilai sikap PKB yang mengusung dirinya sebagai calon Bupati Indramayu?. Pengamatan Monitorday.com kembali meneropong dengan perspective psikologis politik, Putra pasangan Irianto MS Syafiuddin (Yance) – Anna Sophanah ini bakal melenggang manis menuju Kursi Bupati Kabupaten Indramayu 2020 mendatang.

Apalagi saat ini PKB yang hanya memiliki 7 kursi di DPRD masih membutuhkan koalisi dengan partai lain.

Partai yang kemungkinan bisa bergabung adalah PDI Perjuangan (7 kursi), Gerindra (6 kursi), Demokrat (3 kursi), PKS (2 kursi), Nasdem (1 kursi), Hanura (1 kursi), dan Perindo (1 kursi). Namun, saat ini Gerindra, PKS dan Demokrat merupakan koalisi pengusung bupati incumbent, Supendi-Taufik Hidayat.

Oleh karena itu, keputusan PKB sudah tepat menggalang koalisi untuk mengusung pasangan DMS, maka kemungkinan besar jalan menuju Roma mulus tanpa hambatan pada Pilkada 2020. Inilah dinamika politik akan terus berubah dari waktu ke waktu. Bahkan, untuk mengetahui siapa pasangan yang akan didaftarkan ke KPU Indramayu, terkadang harus menunggu hingga detik-detik terakhir.

Teka-teki makin terjawab, terlebih politisi senior PKB yang juga anggota Dewan Syuro DPP PKB, Dedi Wahidi sebelumnya menegaskan bahwa PKB tulus untuk mengusung tokoh muda pada pilkada 2020, yaitu pasangan Daniel Mutaqin Syafiudin-Muhamad Solihin (DMS). Pasangan ini dinilai cocok di era milenial. Di samping itu, kata Dedi, sikap PKB ini juga sangat realistis dan berdasarkan saran serta masukan dari para tokoh maupun kiai di PKB.