Gerindra Menduga Pertemuan SBY-Wiranto Terkait Kasus Bank Century
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Ferry Juliantono mensinyalir pertemuan antara Menkopolhukam Wiranto dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memiliki keterkaitan dengan kasus Bank Century yang kembali bergulir. Nama mantan Wakil Presiden di era SBY, Boediono pun santer dikabarkan akan menjadi tersangka.

MONITORDAY.COM - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Ferry Juliantono mensinyalir pertemuan antara Menkopolhukam Wiranto dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memiliki keterkaitan dengan kasus Bank Century yang kembali bergulir. Nama mantan Wakil Presiden di era SBY, Boediono pun santer dikabarkan akan menjadi tersangka.
"Pak Wiranto memberitahukan perkembangan tersebut (kasus Century) ke Pak SBY. Pak Wiranto menyandera Pak SBY," kata Ferry.
Konsekuensinya, lanjut dia, Demokrat harus bergabung dengan koalisi pengusung Presiden Jokowi dalam Pilpres mendatang. "Kalau gitu nanti Demokrat dukung Pak Jokowi aja, pasti kurang lebih begitu," ungkapnya.
Menurutnya, penetapan Boediono sebagai tersangka sedikit banyak tentu akan berpengaruh pada SBY. Ini lantaran Boediono merupakan orang yang pernah dekat dengan SBY. Itu pula sebabnya, lanjut Ferry, Wiranto atas nama Presiden ingin menyampaikan kemungkinan perkembangan yang ada. "Sekalian nanti 2019 Pak SBY kalau bisa dukung Pak Jokowi," pungkasnya.
Seperti diketahui, putusan praperadilan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan memerintahkan KPK menetapkan eks Gubernur BI Boediono sebagai tersangka baru dalam Skandal Bank Century. KPK sendiri siap melakukan penyidikan lanjutan bila ditemukan dua alat bukti terkait tersangka baru.
[Yst]