Genap Berumur 50 Tahun, Ridwan Kamil Ogah Dibilang Tua: Saya Retro

Genap Berumur 50 Tahun, Ridwan Kamil Ogah Dibilang Tua: Saya Retro
Unggahan Instagram @ataliapr.

MONITORDAY.COM - Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil berulang tahun ke-50 tepat hari ini atau Senin (4/10/2021). 

Untuk menandai perjalanan hidupnya, Ridwan Kamil enggan menggunakan istilah tua. Ia malah lebih suka disebut retro. 

“Hari ini saya berusia 50 tahun, saya tidak tua, saya RETRO. Dan ketika saya berusia 60 tahun, saya akan menjadi VINTAGE. Dan ketika saya berusia 80 tahun, saya akan menjadi ANTIK, tapi tidak pernah tua,"  kata Ridwan Kamil melalui Instagram miliknya disertai unggahan video yang diselipkan lagu It’s My Life dari Bon Jovi. 

Pada momen ulang tahunnya kali ini, Ridwan Kamil mengucap syukur atas segala kenikmatan yang bisa ia rasakan selama ini. 

"Thank God I’m Fifty (TGIF). Mensyukuri nikmat Allah swt, atas usia yang bisa melewati 50 tahun hidup di bumi Allah yang indah ini,” sebutnya. 

Pria yang akrab disapa Kang Emil ini, selalu bersyukur atas skenario dari Tuhan yang menjadikan hidupnya penuh warna dan kebahagiaan. 

Selain itu, ia juga merasa bersyukur karena masih memiliki seorang ibu yang selalu mendoakannya. 

“Misi hidup tidak berubah: 'apapun panggung kehidupannya, selalu semangat menjadi manusia yang bermanfaat untuk masyarakat',” tuturya. 

Tak lupa, orang nomor satu di Jabar ini berterima kasih kepada orang-orang tercintanya juga sahabatnya yang telah mendukungnya selama ini. Menginjak usia 50 tahun, sebenarnya ia punya target, namun target itu belum tercapai. 

“Target fisik fit dengan perut 6 packs di usia 50 Alhamdulillah belum tercapai. Hanya bisa 2 packs saja. Hatur lumayan,” tulis Ridwan Kamil. 

Ucapan ulang tahun juga diberikan oleh istrinya, Atalia Praratya. Atalia mengunggah video yang berisi foto Ridwan Kamil sejak kanak-kanak hingga sekarang. Lalu, diselipkan lagu Selamat Ulang Tahun yang populer dibawakan oleh band Jamrud. 

“Selamat ulang tahun ke 50, A Emilkuuuuuu, semoga selalu diberikan kesehatan, keberkahan, kebahagiaan, perlindungan dan petunjuk terbaik dalam menjalani kehidupan dari yang maha Kuasa. Tetaplah menjadi panutan dan kebanggaan kami semuaa..yuhuuuu Doa terbaik dari wanita yang mendampingi warna warni hidupmu, lebih dari setengah usiamu…uhuyy,” tulis Atalia.