Erick Thohir Apresiasi Penggunaan Energi Terbarukan di Masjid PP Muhammadiyah

Erick Thohir Apresiasi Penggunaan Energi Terbarukan di Masjid PP Muhammadiyah
Menteri BUMN Erick Thohir saat meresmikan masjid At-tanwir Muhammadiyah, Kamis (11/3/2021).

MONITORDAY.COM - Menteri BUMN Erick Thohir menghadiri peresmian Masjid At-Tanwir Kantor Pimpinan Pusat Muhammadiyah Jakarta, pada Kamis, (11/3/2021). Erick Thohir menyambut baik konsep masjid Muhammadiyah yang memiliki inovasi penggunaan energi terbarukan.

Untuk diketahui, masjid yang dibangun sejak Oktober 2019 itu mengusung konsep ramah lingkungan berupa penggunaan tenaga listrik dari energi surya.

“Inilah yang saya yakini kenapa masjid ini dinamakan At-Tanwir. Masjid yang akan memberi pencahayaan, bukan hanya tempat ibadah tapi cahaya kemajuan bangsa,” kata Erick Thohir dalam sambutannya.

Menurut dia, hal tersebut menunjukkan bahwa pembangunan masjid harus juga ditujukan pada pemikiran untuk membangun kemajuan bangsa.

“Membangun masjid tidak hanya berdasarkan keimanan tapi juga membangun pemikiran bagaimana kita sebagai bangsa bisa maju ke depan. Kita lihat masjid ini punya pemikiran inovasi, yaitu contohnya energi terbarukan,” lanjut Erick.

Dalam kesempatan itu, Erick menyatakan bahwa dirinya merasa terhormat turut meresmikan masjid yang terdiri dari 6 lantai tersebut. Dia pun mengaku telah melihat bagaimana proses inovasi pembangunan Mesjid tersebut.

“Tentunya sebuah kehormatan bagi saya bisa hadir hari ini. Saya ingat sekali ketika Shalat Jumat di sini dan melihat bagaimana awal pembangunan masjid ini luar biasa,” tutur dia.

Turut hadir secara daring Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dan Ketua Umum PP Aisyiyah Siti Noordjannah Djohantini serta hadir secara langsung, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, Menko PMK Muhadjir Effendy, dan Anggota BPKH Rahmat Hidayat, serta seluruh jajaran dan keluarga besar Persyarikatan Muhammadiyah di dalam dan luar negeri.

Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti berharap masjid-masjid Muhmmadiyah yang turut mereplikasi Masjid At-Tanwir yang ramah lingkungan dan juga kegiatan-kegiatannya diorientasikan untuk mencerahkan masyarakat.

“Karena masjid selain untuk tempat ibadah, juga merupakan tempat kita bersatu membangun persatuan untuk kemajuan umat dan kemajuan bangsa,” kata Abdul Mu’ti.