Elon Musk Pesan Tiket Penerbangan ke Luar Angkasa Virgin Galactic

Elon Musk Pesan Tiket Penerbangan ke Luar Angkasa Virgin Galactic
Roket Virgin Galactic/ Dok. abqjournal.

MONITORDAY.COM - Elon Musk diketahui memesan tiket penerbangan ke luar angkasa yang ditawarkan oleh Virgin Galactic, perusahaan milik Richard Branson. Sedangkan, Musk merupakan pendiri SpaceX yang juga memproduksi roket dan menerbangkan astronaut ke luar angkasa.

Dalam wawancara dengan The Sunday Times, Branson menyebutkan Musk telah membayar deposito sebesar USD 10.000 atau sekitar Rp 144 juta untuk satu tiket dalam penerbangan Virgin Galactic di masa depan.

Sementara, Branson sendiri akan terbang ke luar angkasa pada hari ini, Minggu (11/7) dari New Mexico, Amerika Serikat pada pukul 09.00 waktu setempat. Nantinya, Branson menyatakan bahwa tidak menutup kemungkinan untuk terbang ke luar angkasa sebagai menumpang SpaceX.

"Elon adalah teman saya dan mungkin saya akan berjalan-jalan menggunakan pesawatnya suatu hari nanti," kata Branson, seperti dikutip redaksi dari inews, Minggu (11/7/2021).

Walaupun Musk merupakan pendiri SpaceX, dia memang belum pernah ke luar angkasa. Padahal perusahaannya telah berpengalaman mengantarkan astronaut ke stasiun luar angkasa, dan sudah berencana membawa turis ke luar angkasa.

Adapun Branson langsung turun tangan mengikuti uji terbang berawak pertama yang dilakukan oleh Virgin Galactic. Ia akan terbang menggunakan pesawat VSS Unity dan ditemani oleh tiga kru dan dua pilot.

Selain itu, miliarder lainnya yang juga ikut dalam perlombaan wisata antariksa ini adalah Jeff Bezos. Orang terkaya di dunia itu akan mengikuti penerbangan berawak pertama Blue Origin bersama tiga penumpang lainnya pada 20 Juli mendatang.

Sebelum Branson terbang mengangkasa, Musk dan Bezos turut memberikan ucapan selamat kepada pria berusia 70 tahun itu. Melalui cuitannya di Twitter, Musk mengindikasikan akan melihat langsung proses peluncuran.

"Akan berjumpa denganmu di sana untuk mendoakan yang terbaik untukmu," kata Musk kepada Branson.

"Terima kasih telah mendukung dan menjadi teman yang baik, Elon," balas Branson.

Impian Branson untuk terbang ke luar angkasa akan terwujud tidak lama lagi. Apabila semuanya berjalan lancar, ia akan menjadi pemilik perusahaan antariksa pertama yang berhasil mencapai luar angkasa.

Kemudian, Musk akan bergabung bersama 600 orang lainnya yang telah membayar deposito untuk mengamankan tiket penerbangan Virgin Galactic. Tiket yang dibanderol seharga USD 250 ribu ini menjanjikan turis pemandangan menakjubkan dari luar angkasa dan sensasi melayang selama empat menit.