Dinilai Masih Lambat, Wapres Dorong Kemenko Perekonomian Tingkatkan Transformasi Ekonomi
Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) meminta agar transformasi ekonomi bisa lebih ditingkatkan pada Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI (Kemenko). Menurutnya, transformasi perlu dilakukan di setiap sektor, karena masih ada beberapa sektor yang di impor dari luar negeri.

MONITORDAY.COM - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) meminta agar transformasi ekonomi bisa lebih ditingkatkan pada Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI (Kemenko). Menurutnya, transformasi perlu dilakukan di setiap sektor, karena masih ada beberapa sektor yang di impor dari luar negeri.
“Jadi di beberapa tempat sebenarnya sudah transformasi, tapi harus lebih banyak lagi. Masih banyak sumber daya alam yang kita impor,” Kata Jk di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (9/8).
Menurut JK, sebenarnya Indonesia memang sudah menjalankan tansformasi di bidang ekonomi. Transformasi terbaru, pemerintah mentransformasikan dari sawit menjadi bahan bakar minyak (BBM).
“Sebenarnya Indonesia sudah berjalan dalam transformasi itu. Walaupun kita butuh cepat lagi. Contohnya sawit dari CPO menjadi minyak goreng dan industri hilir lainnya,” tambahnya.
JK mengatakan pemerintah telah melakukan transformasi di sektor energi dan sumber daya alam, transformasi sumber daya alam ini dilakukan dengan pembangunan smelter di daerah.