Di Jantung HKBP Erick Tekankan Untuk Perkuat Transformasi Kebangsaan

MONITORDAY.COM - Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan selalu menjadi mitra terdepan bagi seluruh komponen bangsa. Hal ini disampaikan Menteri BUMN Erick Thohir saat penandatanganan nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) antara Kementerian BUMN dengan HKBP Pearaja Tarutung pada Kamis (19/5/2022).
Nama Tarutung lekat dengan Huria Kristen Batak Protestan (HKBP). Di sanalah Kantor Pusat HKBP Pearaja berada. Tepatnya di Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara. Di kota inilah salah satu titik penting dalam penyebaran agama Kristen di Tanah Air. Tepat kiranya Tarutung disebut sebagai jantungnya HKBP.
Menteri BUMN Erick Thohir pada kesempatan tersebut menekankan pentingnya transformasi kebangsaan sebagai pijakan dalam membangun Indonesia. Transformasi yang dapat mengantarkan Indonesia mencapai tujuan nasional, mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur.
"Saya berharap, melalui MoU Kementerian BUMN dengan HKBP Pearaja Tarutung hari ini dapat menjadikan momentum untuk terus membangkitkan perekonomian serta memperkuat sosial budaya dari HKBP dan Tapanuli Utara," kata Erick.
Terkait dengan upaya transformasional tersebut Erick mengatakan BUMN adalah milik rakyat. Sehingga BUMN memiliki tanggung jawab dan peran untuk ikut serta dalam membangun ekonomi rakyat. Pembangunan ekonomi yang bertumpu pada kekuatan sosial budaya. Oleh karena itu, BUMN harus terus menjadi mitra penguatan sosial, budaya, dan ekonomi rakyat Indonesia. Di antaranya dengan membentuk ekosistem ekonomi nasional yang berdaulat.
"Akhlak ini sejalan dengan revolusi mental yang digagas Bapak Presiden Joko Widodo. Nilai akhlak ini begitu penting, karena kekuasaan tanpa akhlak adalah kezaliman, kekayaan tanpa akhlak adalah kerakusan, dan kepintaran tanpa akhlak adalah tipu daya yang menjerumuskan," ucap Erick Thohir.
Erick mengapresiasi peran dan sejarah panjang HKBP dalam upaya transformasi kebangsaan.HKBP memiliki peran strategis dan beriringan dalam membentuk karakter manusia yang baik dan berakhlak. HKBP berperan memulihkan harkat dan martabat orang kecil melalui pendidikan, kesehatan, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Erick memungkasi sambutannya dengan menegaskan bahwa perbedaan merupakan menjadi kekuatan bagi Indonesia. Menurutnya dengan keberagaman suku, agama, ribuan pulau itulah Indonesia. Dengan kekuatan gotong-royong, banyak kejadian-kejadian yang menganggap Indonesia akan runtuh tapi nyatanya tidak. Indonesia dapat melewati krisis 1998, krisis finansial 2008, dan pandemi Covid-19.
“Berkat kerja sama semua pihak, kita buktikan mereka salah," pungkas Erick.