CR7 Masuk Deretan Selebritas Terkaya Dunia, Messi Gimana?

Tapi nama bomber Real Madrid itu makin terdengar keras usai masuk deretan selebritas terkaya dunia versi majalah Forbes.

CR7 Masuk Deretan Selebritas Terkaya Dunia, Messi Gimana?
Cristiano Ronaldo

LAKEYBANGET.COM - Nama Cristiano Ronaldo begitu keras terdengar di telinga publik dunia usai mengantarkan Portugal merengkuh trofi Piala Eropa 2016. Tapi nama bomber Real Madrid itu makin terdengar keras usai masuk deretan selebritas terkaya dunia versi majalah Forbes.

Seperti dilansir Daily Mail, pria berjuluk CR7 itu menjadi satu-satunya pesepakbola yang masuk deretan selebritas terkaya dunia itu.

Pesepakbola berdarah Portugal itu menempati posisi keempat, hanya kalah dari penulis serial fiksi Alex Cross, James Patterson, boyband One Direction, dan penyanyi Taylor Swift.

Majalah Forbes memperkirakan mantan pemain Manchester United dan Sporting Lisbon itu memiliki kekayaan sebesar 66,9 juta pound sterling atau Rp 1,15 triliun.

Berbeda dengan Lionel Messi, striker Barcelona itu menempati urutan ke delapan dunia sebagai selebriti terkaya dengan harta senilai 61,3 juta pound atau 1,06 rupiah triliun.

Berikut deretan 10 selebritas terkaya dunia:

1. Taylor Swift - 129,4 juta pound
2. One Direction - 84,7 juta pound
3. James Patterson - 72,3 juta pound
4. Cristiano Ronaldo - 66,9 juta pound
5. Dr Phil McGraw - 66,9 juta pound
6. Kevin Hart - 65,9 juta pound
7. Howard Stern - 64,5 juta pound
8. Lionel Messi - 61,3 juta pound
9. Adele - 60,6 juta pound
10. Rush Limbaugh - 59,5 juta pound