Sekolah Sihir Nggak Cuma Di Hogwarts, Mau Tahu Rayon Di Asia?

Jadi terbuka deh wawasan kita bahwa di luar Inggris ada sekolah sihir lainnya.

Sekolah Sihir Nggak Cuma Di Hogwarts, Mau Tahu Rayon Di Asia?
Multi bangsa di Hogwarts (collider.com)

LAKEYBANGET.COM - Dunia sihir emang nggak seluas daun kelor. Seperti diungkap dalam novel Harry Potter and the Goblet of Fire. Jadi terbuka deh wawasan kita bahwa di luar Inggris ada sekolah sihir lainnya.

staircases in the entrance hall

Sekolah sihir nggak cuma Hogwarts

Ada yang di Prancis.

Fleur Delacour - harry-potter-and-the-goblet-of-fire Screencap

Fleur Delacour

Ada yang di Rusia.

Viktor Krum

Harry Potter and the Goblet of Fire emang menjadi panggung dari Turnamen Triwizard. Ada 3 sekolah yang berkompetisi untuk menjadi kampiun. Ya, meski Hogwarts karena “konspirasi jahat” menyertakan 2 wakil. Yang satu pastinya si Harry Potter, sedangkan wakil lainnya dari asrama Hufflepuff, si “cowok cantik” Cedric Diggory.

Edward Cullen, eh Cedric Diggory

Di Hogwarts sendiri ada murid dari Asia yang sempat jadi kecengan Harry Potter yakni Cho Chang.

Kamu pernah kepikiran nggak, gimana para talenta sihir di belahan dunia lain belajar abrakadabra? Seperti diungkap Ace Showbiz, J.K.Rowling mengungkap nama-nama sekolah di tempat-tempat lainnya. Di Amerika Utara disebut Ilvermorny. Di Amerika Selatan diberi titel Castelobruxo. Di Afrika disebut Uagadou. Sedangkan di benua Asia dikenal dengan nama Mahoutokoro.

Seperti diungkap J.K.Rowling dalam Pottermore.com, lokasi sekolah-sekolah itu tersembunyi, berada di area pegunungan, serta di area yang sukar diakses para Muggles.

Lokasi 4 sekolah sihir lainnya