Cara Unik Tangkap Catfish
LAKBAN – Banyak hal yang menarik di sekitar kita. Mungkin terlihat sepele dan kita abaikan saja. Tapi saat kamera tersedia di saku, sayang kalu momen unik tak direkam dan dibagikan. Dengan langkah mudah kita bisa berbagii ke seluruh dunia. Salah satunya lewat kanal YouTube.
Lihat saja ini! Sebuah video unik tentang cara menangkap ‘catfish’ dilihat oleh puluhan juta orang. Namanya keren ya catfish. Apa sih? Teryata lele. Ha! Lele? OMG!
Nah, yang unik adalah video ini menampilkan cara menangkap lele di saat kemarau. Dimana sungai mengering dan endapan lumpur menjadi rekahan tanah. Di balik rekahan-rekahan itulah lele terjebak dan menunggu untuk diambil begitu saja.
Kasihan ya lelenya? Apalagi kalau dibiarkan mati pelan-pelan. Mending ditangkap dan diolah menjadi lauk bergizi.
Disamping unik dan menarik video ini juga punya nilai edukasi. Pertama, kita bisa mengetahui betapa iklim menjadi masalah dalam kehidupan manusia bila alam tak bersahabat. Maka kita pun harus menjadi pribadi yang ramah lingkungan. Bayangkan kalau kekeringan seperti itu terjadi pada lingkungan kita. Ngeri kan?
Literasi digital dalam video bisa menjadi salah satu alternatif dalam edukasi. Mungkin bisa dianggap sebagai edutainment. Aspek edukasi dalam balutan entertainment. Dengan demikian tanpa terasa pengetahuan akan merasuk dalam alam pikiran viewer.
Di sisi lain aspek rekreatif dan hiburan pun terpenuhi. Kita menyerap banyak hal baru yang relevan dengan kehidupan dan fakta sains namun jarang kita temui dalam buku teks di bangku sekolah atau bangku kuliah.
Yang kedua, kita bisa belajar bagaimana suatu masyarakat bertahan hidup. Dalam hal ini bertahan dari kekeringan yang salah satunya menimbulkan masalah dalam pasokan pangan. Alam adalah guru terbaik. Juga sahabat terbaik. Alam dan manusia saling membutuhkan. Inilah fungsi dan peran kekhalifahan sesungguhnya.
Yang ketiga, memberi pengetahuan bagaimana lele dan biota sungai lainnya dapat bertahan hidup. Bagaimana juga proses kepunahan beberapa spesies yang selama ini menjadi penghuni sungai dan menyediakan gizi bagi masyarakat di sekitarnya.
Jadi, kamu masih berminat menangkap lele di saat kemarau?