11 Tempat Hangout Hits Dengan Makanannya Yang Enak Yang Bisa Kamu Kunjungi di Bintaro

Kini Semakin Banyak Tempat Hangout yang Hits di Bintaro

11 Tempat Hangout Hits Dengan Makanannya Yang Enak Yang Bisa Kamu Kunjungi di Bintaro
LAKEYBANGET.COM

LAKEYBANGET.COM - Nge-mall mulu? Bosen kan kalo tiap ngumpul ke mall lagi mall lagi. Sebenernya banyak loh tempat nongkrong bertebaran di kawasan Bintaro. Yup, kawasan permukiman Bintaro Jaya lagi terkenal karena keberadaan komunitasnya dan kaya akan tempat-tempat kuliner yang asik dan seru untuk tempat berkumpul atau sekedar nongkrong seorang diri. Nah, biar kamu gak bosen ke mall terus terusan tiap mau kumpul sama temen temen, LAKBAN punya 11 tempat asik untuk hangout di Bintaro nih, mulai dari resto hingga coffee shop. Penasaran dimana saja? Cekidot!

 

Lot 9

Lokasi: Jl. Arteri Bintaro No. 78, Bintaro Jaya Sektor 9, Tangerang Selatan

Jam operasional: 07:00 AM – 22:00 PM (Weekend buka sampai jam 24:00 PM)

Terletak searah tapi sebelum McD Bintaro, Lot 9 buka sekitar Desember 2014 lalu. Tempat ini termasuk baru dan sudah ramai pengunjung di hari weekend. Mayoritas pengunjung disini adalah anak-anak muda. Restonya ada outdoor dan indoor yang luas. Masalah parkir juga jangan khawatir gaes. Parkirnya tersedia di dalam dan cukup luas.

Dekorasi restoran Lot 9 sangat unik lho, mulai dari lukisan pop art sampai sepeda digantung di dinding. Seperti tagline nya yang simpel ‘Kopi, Kue & Makanan Lokal’, tempat ini memang jual makanan lokal seperti gulai ikan, asinan bogor, kue cubit, kopi tubruk dan makanan lokal lainnya. Tapi yang unik adalah minumannya yang signature karena namanya mengambil dari judul film era 2000an seperti AADC, Arisan, Daun Di Atas Bantal, Janji Joni, dan masih banyak lagi. Yang pasti rasa makanan dan minumannya enak!

 

IND.USTRIE

Lokasi: Ruko Kebayoran Arcade 2 Blok B3 No. 58, Sektor 7 Bintaro

Jam operasional: 08:30 AM – 23:00 PM

Restoran yang letaknya ada di deretan ruko kebayoran arcade ini memiliki konsep industrial. Gambar-gambar mesin kuno terlihat di pajang di jaring-jaring kawat. Menu yang di tawarkan adalah perpaduan makanan lokal Indonesia dan makanan Jepang.

Makanan seperti ramen, katsu, teppanyaki, teriyaki, nasi goreng dan Ramburg alias ramen burger ada disini. Unik kan? Serunya lagi, setiap hari Kamis, ada diskon 10% lho untuk para pelajar. Jadi pas banget buat mereka yang mau nongkrong sambil kerjain tugas.

 

Rene9ade

Lokasi: Jl. Elang Dalam No. 0, Bintaro Sektor 9

Jam operasional: 10:00 AM – 10:00 PM (Weekend buka sampai jam 24:00 PM)

Tempat ini sangat cocok untuk dijadikan tempat nongkrong. Berada di kawasan jalan Elang Bintaro Sektor 9, konsep tempat ini adalah industrial konsep karena awal mula tempat ini adalah bengkel custom motorcycles. Restoran ini dimiliki oleh penyanyi Aqi dari group band Alexa.

Menu yang ditawarkan didominasi oleh makanan Australia seperti steak, fish and chips dan burger. Ga heran sih, chef untuk makanan ini ternyata bule asli dari Australia lho. Tersedia juga makanan Asia seperti garang asam, sop buntut dan nasi goreng. Mocktail Rene9ade adalah menu minuman andalan di resto ini, coba deh Blue Sea Mocktail nya. Segerrrr.

 

Filosofi Kopi

Lokasi: Jl. Bintaro Utama I Blok F2 No.5, Jakarta Selatan

Jam Operasional: 16:00 AM – 23:00 PM

Pada akhinya coffee shop bernama Filosofi Kopi yang berangkat dari suksesnya film layar lebar dengan judul yang sama ini, membuka cabang kedua di Bintaro setelah sukses dengan outlet pertamanya di Melawai, Jakarta Selatan. Kedua artis utama pada film tersebut, Rio Dewanto dan Chiko Jericho, adalah pemilik coffee shop ini.

Tempat duduk yang disediakan pun terbagi menjadi 2 area, ada smoking dan non-smoking area. Namun bila dibandingkan dengan outlet Filosofi Kopi Melawai, cabang Bintaro ini menempati tempat yang lebih kecil, less attractive dan sedikit tersembunyi karena terletak di lantai 2. Kalau mau ke coffee shop ini kamu bisa lihat ada gambar muka Rio Dewanto & Chico Jerico terpajang sebagai tandanya. Awas hati-hati kelewatan karena posisinya pas di belokan. persis setelah Distro Tendencies.

 

Kopi Manyar

Lokasi: Jl. Bintaro Raya Tengah no 14, Jakarta Selatan

Jam Operasional: Selasa – Minggu 08:00 AM – 20:00 PM, Senin Tutup

Bila Filosofi Kopi dimiliki oleh artis, berbeda halnya dengan Kopi Manyar yang notabene di-design dan dimiliki oleh empat orang arsitek diantaranya ada sepasang suami istri Isandra Matin dan Audite Matin, Fandy Gunawan, dan Angie Miranti. Tak heran bila suasana tempat ngopi di sini cukup unik karena suasananya seperti berada di sebuah galeri.

Selain didominasi oleh warna putih dan unsur kayu natural, di bagian tengah coffee shop terdapat taman kecil dengan pohon besar dimana matahari menyinari masuk ke area tempat duduk di sekitarnya dan menciptakan permainan cahaya serta drop light natural yang Instagenic.

Meskipun tempatnya tidak besar, suasana ngopi tetaplah nyaman, namun sayangnya hampir semua area dibebaskan untuk merokok. Dan dikarenakan ada area terbuka di bagian belakang, udara saat siang atau sore hari cukup panas (gerah) apalagi ketika coffee shop ini sedang ramai dipenuhi pengunjung.

 

Pigeonhole Coffee

Lokasi: Bintaro Jaya Sektor 1, Jakarta Selatan

Jam Operasional: Minggu - Jumat 08:00 AM - 19:00 PM dan Sabtu 08:00 AM-20:00 PM

Berlokasi persis di sebelah taman bermain Main Main, Pigeonhole Coffee ini memiliki seating area yang lebih banyak dan tentunya lebih nyaman, bila dibandingkan dengan kedua tempat ngopi yang telah disebutkan di atas.

Suasana ruangan yang lebih banyak didominasi oleh warna putih dan perabotan dengan warna-warna natural seperti cokelat muda ini membuat coffee shop Pigeonhole banyak dilirik oleh kalangan muda, terutama bagi mereka yang mencari tempat Instagenic untuk berfoto ria.

Ada pun cermin bulat yang terpajang pada tembok putihnya membuat efek ruangan terlihat lebih roomy and so pretty! Tak lupa juga, area indoor yang teduh dan cozy ini hanya diperuntukkan untuk non-smoking area saja

 

ROUTINE Coffee and Eatery

Lokasi: Jl. Raya Wahid Hasyim, Blok FG14 No.42 1st FL, Bintaro Jaya Sektor VII

Jam Operasional: Weekdays Senin - Kamis 09.00 AM - 11.00 PM

Weekends Jumat - Minggu 08.00 AM - 12.00 AM

Letak Routine ada di atas Mini Stop. Tidak ada penanda yang besar, kecuali yang sudah hapal atau pengunjung Mini Stop. Routine berbagi lahan parkir dengan Mini Stop dan penghuni ruko Sentra Niaga lainnya (seperti Optik Melawai, Sate Khas Senayan, dan Century 21). So, nggak perlu kuatir kehabisan tempat parkir.

Routine menyediakan espresso-based dan filter-brew (disamping fancy coffee seperti blend coffee). Ada barista yang siap membantu menyediakan cappuccino, affogato, atau seduh manual menggunakan V60 dan chemex. Pilihan bijinya juga disediakan, single origin dari Afrika, atau citarasa lokal. Selain kopi, ada juga teh dan makanan berat serta ringan. So, semua bisa gathering di Routine.

Routine cukup ramai pada hari kerja. Suasananya cukup nyaman untuk diskusi dan chit-chat. Tersedia ruangan untuk perokok dan non-smoker. Sesuai standar kafe, mereka juga menyediakan wi-fi bagi yang ingin bekerja.

 

Shake Me Up

Lokasi: Jl. Bintaro Utama Raya, Blok HB1 No. 15, Bintaro Sektor 9

Jam Operasional: 10:00 AM – 12:00 AM

Shake Me Up! merupakan salah satu tempat makan dan hangout yang hits di Bintaro. Setiap hari Jumat Malam ada live music performancenya. Bakalan enak banget ya makan diiringi dengan live music.

Dengan desain interior yang vintage membuat pengunjung betah disini. Selain itu pelayanannya juga ramah. Tak heran Shake Me Up! selalu ramai akan pengunjung dari remaja hingga dewasa.

Shake Me Up! menjual berbagai pilihan milkshake dengan rasa-rasa berbeda dan juga dengan kualitas yang baik juga. Tidak hanya itu, kafe dua lantai ini juga memiliki suasana yang cozy dan nyaman, cocok untuk dinikmati oleh semua umur. Shake Me Up! yang baru buka sekitar dua bulan ini membawa unsur retro dan urban yang dihadirkan pada setiap sudut kafe ini. Dengan menu-menu andalannya yang berupa milkshake dengan berbagai campuran rasa, serta makanan fusion yang terinspirasi dari berbagai macam tempat, Shake Me Up! bisa menjadi tempat hang out seru.

 

The Republic Of Burger

Lokasi: Ruko Kemayoran Arcade 2 Bintaro Sektor 7

Jam Operasional: 10:00 AM – 22:00 PM

Restoran ini menyediakan berbagai varian burger dengan berbagai macam ukuran. Mulai dari yang paling kecil yaitu ukuran baby, ukuran sedang yaitu junior, dan ukuran paling besar dan yang menjadi favorit di sini yaitu ukuran monster.

Varian burger yang ditawarkan pun bermacam-macam. Salah satu menu andalan restoran ini adalah "The Republican Monster" yaitu burger berisi daging patty seberat 250 gram disertai daging bacon yang dilumuri lelehan keju double, ditambah sayuran segar dan dibalut dengan roti burger ukuran besar berdiameter 12 cm

Restoran ini didisain sederhana, namun penataan ruang sangat apik dan terlihat lega dan nyaman untuk duduk-duduk dan ngobrol berlama-lama. Pelayanan dari kru restoran bisa dibilang cukup baik dan apabila kami menanyakan perihal menu, mereka dapat memberikan informasi yang baik tentang setiap menu yang ada di restoran ini.

 

Fat Bubble

Lokasi: Jl.Wahid Hasyim, Bintaro Sektor 7. Lt.2 (diatas Monami)

Jam Operasional: 10:00 AM – 23:00 PM

Sesuai dengan namanya, Fat Bubble menawarkan aneka minuman dan dessert bubble, mulai dari dihidangkan digelas atau yang sudah dikemas dengan pilihan aneka rasa dan topping atau di mangkuk yang dicampur dengan es krim dan beragam topping lainnya. Untuk minuman ada lebih dari 30 jenis minuman yang dibagi beberapa menu, seperti Fat Milk Tea, Fat Smoothies, Fat Fruit Tea, Fat Special, Fat Yakult, dan Fat Fresh Tea. Sedangkan menu dessertnya ada Grass Jelly Series, Brown Sugar Series, Milk Series, Soya Series, Red Bean Series, Mung Bean Series, Black Glutinous Series, dan Ice Series.

Fat Bubble Bintaro lokasinya di atas Sate Khas Senayan Sektor 7. Tapi akses untuk ke atas-nya melalui Monami Bakery yang berlokasi tepat di sebelah Sate Khas Senayan. Tempatnya cozy banget, cocok untuk semua umur. Selain itu desain interiornya lucu. Seat area terbagi dua ada indoor & outdoor juga (smoking area). Jadi bagi yang nggak suka bau asap rokok bisa milih indoor.

Selain minuman dan dessert, disini juga menyediakan maincourse dan appetizer seperti Pizza, Fish n Chip, Gordon Blue, XXL Crispy Chicken, dan French Fries. Menu-menu tersebut pastinya cocok untuk kamu yang masih belum kenyang. Kalo soal rasa, makanan di sini dijamin tidak kalah dengan menu sejenis di tempat lain.

 

Sate Taichan

Lokasi: Jln. Murai Raya J1 No.7 Bintaro Jaya Sektor 1

Jam Operasional: 10:00 AM – 22:00 PM

Kuliner di Bintaro yang satu ini sangat unik dan menggugah selera. Bagaimana tidak, apabila kita mengkonsumsi sate pada umumnya, maka rasa yang akan kita dapatkan biasanya hanya rasa manis dari kecap dan bumbu kacangnya. Nah, bila kalian mampir ke sate yang satu ini, maka kalian akan merasakan sensasi yang berbeda.

Bila kalian menjajal sate Taichan maka sensasi pertama yang akan kalian rasakan adalah rasa pedasnya yang cukup “menampar” lidah. Bumbu sambalnya gurih, ditambah lagi ada serbuk garam dan juga potongan jeruk asam yang siap untuk dicampurkan.

Selain sate, Taichan juga menyediakan pasta seperti spagheti. Dan agar lebih lengkap, mereka juga menyediakan signature drink yang cukup menarik seperti Thai Green Tea. Dan untuk soal harga kalian tidak perlu khawatir, karena menu di Taichan ini sangatlah terjangkau, seporsi satenya saja tidak sampai 20ribu sedangkan untuk minuman di sekitaran harga 3ribu hingga 20ribu.

Nah itu dia 11 tempat asik di Bintaro untuk hangout. Gimana sobat LAKBAN? Semoga udah nggak bingung lagi ya kalo nanti mau hangout bareng temen-temen kamu.