8 Fakta Ivermectin Mencegah Covid-19

8 Fakta Ivermectin Mencegah Covid-19
Ilustrasi/Net.

MONITORDAY.COM - Ketua Tim Peneliti Uji Klinis Ivermectin di Indonesia, Dokter Budhi Antariksa PhD SpP(K) mengatakan bahwa dari sekian banyak obat yang muncul untuk menyembuhkan covid-19, ivermectin dinilai paling berpotensi dan memiliki kemampuan menghambat replikasi virus SARS-CoV-2, demikian disampaikan dalam sesi konferensi pers virtual, Senin (28/6/2021).

Tersebar informasi akhir-akhir ini terkait efektifitas ivermectin dalam mengobati pasien covid-19 terus menjadi perhatian masyarakat, terlebih di tengah ledakan kasus yang terjadi sejak beberapa minggu terakhir.

Bahkan menurut data yang dihimpun pada 24 Juni 2021, kaus covid-29 di Indonesia mengalami peningkatan yang signifikan, tercatat kasus harian mencapai lebih dari 20 ribu.

Sehingga, ketersediaan kamar perawatan jadi menipis. Situasi ini membuat Indonesia dalam kondisi darurat kesehatan. 

Berikut delapan fakta terkait kemanjuran ivermectin dalam mencegah dan mengobati covid-19, antara lain:

1. Studi in vitro memperlihatkan kemampuan ivermectin dalam menghambat replikasi berbagai virus.

2. Caly dkk (2020) menunjukkan ivermectin dapat menghambat replikasi SARS-CoV-2.

3. Ivermectin juga berperan sebagai antiinflamasi dan dapat mencegah produksi sitokin dan mediator inflamasi.

4. Ivermectin mengurangi viral load dan melindungi dari terjadinya kerusakan organ akibat SARS-CoV-2 pada studi di hewan.

5. Ivermectin mencegah transmisi dan berkembangnya covid-19 pada pasien yang terinfeksi.

6. Ivermectin mempercepat penyembuhan dan mencegah perburukan pasien covid-19 gejala ringan dan sedang.

7. Ivermectin mencegah masuk ICU dan kematian pada pasien covid-19 yang dirawat.

8. Ivermectin bisa mencegah kematian pasien covid-19.