3 Wakil Tuan Rumah Bakal Tempur di Semifinal Indonesia Open 2021

MONITORDAY.COM - Sejumlah kejutan terjadi di turnamen Indonesia Open 2021 setelah banyak unggulan yang bertumbangan di babak awal. Kini, para kontestan telah mencapai babak semifnal di ajang yang masuk dalam kalender BWF World Tour Super 1000.
Tuan rumah, Indonesia hanya mampu meloloskan tiga wakil ke semifinal yang terbagi di tiga sektor, ganda putra, ganda putri, dan tunggal putra.
Dari sektor ganda putri, terdapat Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Mereka melenggang ke semifinal berkat kemenangan atas wakil Jepang, Mayu Matsumoto/Ayako Sakuramoto.
Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu akan menghadapi Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
Kemudian, di sektor ganda putra, ada unggulan pertama asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Pasangan berjuluk Minions ini akan berduel dengan raksasa Sungai Gangga asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Satu wakil lainnya hadir dari sektor tunggal putra. Jonatan Christie bakal tampil melawan andalan Denmark, Viktor Axelsen. Duel ini menjadi salah satu yang ditunggu mengingat keduanya merupakan unggulan di Indonesia Open 2021 ini.
Pertandingan Indonesia Open 2021 ini akan dimulai pada pukul 11.00 WIB. Wakil Merah Putih sendiri berpotensi akan tampil sekitar pukul 13.30 WIB.