Yuk Buat Green Tea Cheese Cake Untuk Menu Berbuka
Kamu-kamu siapa yang gak suka green tea?

LAKEYBANGET.COM – Kamu-kamu siapa yang gak suka green tea? Terus kalo disuruh ngebayangin sebuah resep green tea cake untuk menu berbuka kamu, kamu ngebayangin apa? Nah kenapa gak kepikiran green tea cheese cake? Bingung buatnya? Nih dikasih deh cara buatnya.. check it out..
Sebelumnya siapin dulu yuk bahan-bahannya, apa aja sih emang? Yuk di-list langsung ya biar rasanya gak aneh, semua bahan harus ada lho.. Green tea cheese cake ini bisa untuk delapan orang lho, kalo masalah prosesnya sih memakan waktu cuma 30 menit aja. Ditambah 2 jam untuk pendinginan, kenapa butuh 2 jam? Biar kamu dapat hasil yang terbaik nantinya, pendinginannya di lemari es ya.
– Biskuit 150 gram, dihancurkan,
– Mentega 35 gram, dicairkan,
– Biji wijen,
– Cream cheese, 250 gram,
– Gula, 60 gram,
– 2 sendok makan perasan lemon,
– Yoghurt tawar, 100 gram,
– 1 gelas whip cream,
– 3 sendok makan bubuk gelatin, dilarutkan dalam 50ml air hangat
– 1 sendok teh bubuk matcha, dan 1/4 sendok teh untuk tambahan
Bahan udah siap? Gini nih prosesnya, langsung yuk..
Campurkan biskuit dan mentega hingga rata. Kemudian masukkan dan tekan ke dalam wadah panggangan kue berbentuk bulat sedalam 24 sentimeter. Sebarkan secara merata dan tekan dengan memakai tangan. Taburi biji wijen, dan masukkan ke dalam kulkas untuk mengeraskannya.
Kemudian campurkan cream cheese, gula, perasan lemon dan yoghurt hingga halus. Masukkan whip cream setelahnya. Tapi adonan belum selesai. Tambahkan gelatin yang sudah dicairkan dan aduk perlahan-lahan.
Setelah jadi, tuang setengan adonan tersebut ke dalam wadah panggangan berisi biskuit. Ratakan adonan dengan spatula karet, dan masukkan lagi ke dalam kulkas.
Campurkan bubuk matcha dengan 1 sendok makan air sampai lembut. Masukkan campuran matcha tersebut ke dalam adonan sisa, aduk hingga merata. Setelah rata, campur adonan itu ke dalam wadah sebelumnya. Sisakan sekitar 1 sendok makan adonan untuk dipakai sebagai hiasan. Kemudian, ratakan bagian atas adonan menggunakan spatula karet.
Tambahkan 1/4 sendok teh bubuk matcha ke dalam 1 sendok makan adonan untuk memberikan warna gelap, yang akan terlihat indah sebagai dekorasi kue ini.
Gunakan sendok teh untuk membuat garis melintang di atas cheesecake menggunakan campuran 1 sendok makan adonan sisa tersebut. Pakai lah sebuah sumpit untuk menarik garis dan membuat pola zig-zag seperti pada gambar di atas.
Tinggalkan di kulkas selama 2 jam sebelum dihidangkan.
Kalau sudah melalui tahapan di atas sampai akhir, segera deh sajikan untuk menu berbuka keluarga kamu di rumah ya.. Kalau soal rasa gak usah ditanya deh, gak kamu cicip aja pasti udah enak banget..