Yang Segar Dingin Dari Minuman Hingga Es Krim di 2015

Smoothies merupakan salah satu minuman segar dan sehat yang hits di 2015

Yang Segar Dingin Dari Minuman Hingga Es Krim di 2015
thinkpynk.com

LAKEYBANGET.COM – Setelah sebelumnya membahas jajanan yang menjadi hits di 2015, kini Lakban ingin membahas berbagai olahan minuman hingga es yang jadi hits di 2015. Untuk kalian yang sedang mengalami kegerahan karena cuaca yang panas. Kalian bisa cek rangkuman Lakban berikut ini.

 

Infuse Water

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/infuswater_zpsrplotoa4.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/infuswater_zpsrplotoa4.jpg" border="0" alt=" photo infuswater_zpsrplotoa4.jpg"/></a>

Trend hidup sehat merupakan gaya hidup yang sedang digalakan di kalangan menengah hingga kalangan atas. Berbagai macam cara untuk menjalankan gaya hidup sehat, seperti berolahraga ataupun mengkonsumsi makanan dan minuman yang menyehatkan seperti yang sedang hits yaitu meminum Infuse Water. Infuse Water merupakan trend dari negara Amerika dimana minuman fresh water/air putih di dalamnya ditambahkan berbagai potongan buah lalu didiamkan selama beberapa jam bahkan ada yang sampai sehari atau lebih. Air dari minuman tersebut dipercaya dapat menyerap kandungan nutrisi dari buah yang kemudian jika dikonsumsi sangat baik untuk kesehatan.

 

Smoothies

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/smoothies_zpsvpoahrnv.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/smoothies_zpsvpoahrnv.jpg" border="0" alt=" photo smoothies_zpsvpoahrnv.jpg"/></a>

Masih mengenai gaya hidup sehat, yang satu ini kalian pasti tau karena pada dasarnya minuman ini mirip dengan jus, hanya saja smoothies berupa seperti bubur yang terbuat dari beberapa macam buah dan sayuran yang dicampur menjadi satu dan menggunakan sedikit air atau bahkan tidak sama sekali. Buah dan sayuran tersebut di blend hingga lembut kemudian disajikan dengan ditambah beberapa toping seperti kismis, biji-bijian dan kacang kacangan

 

Cappucino Cincau

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/capcin_zpsyufshfcs.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/capcin_zpsyufshfcs.jpg" border="0" alt=" photo capcin_zpsyufshfcs.jpg"/></a>

Minuman es cincau merupakan minuman tradisional yang mungkin orang tidak terlalu banyak yang suka. Namun siapa sangka minuman ini menyebar sangat cepat di Indonesia ketika dikombinasikan dengan Capuccino. Minuman yang tergolong murah ini sering diburu para remaja terutama sangat cocok sebagai minuman pelepas dahaga maupun saat sedang nongkrong.

 

Buble Tea

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/bubbletea_zpsx5kh6tml.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/bubbletea_zpsx5kh6tml.jpg" border="0" alt=" photo bubbletea_zpsx5kh6tml.jpg"/></a>

Satu lagi minuman yang sedang nge tren selain minuman kopi di starbuck yaitu Bubble Tea. Lagi-lagi Taiwan memang menjadi primadona untuk makanan dan minuman ringan di Indonesia. Karena outlet Bubble Tea pasti ditemui di setiap mall di Indonesia dan tak pernah sepi pengunjung. Minuman yang dipelopori oleh Chun Shui dan Liu Han-Chieh telah mendongkrak pasaran Bubble Tea hingga menyebar rata ke penjuru dunia seperti Jepang, Hongkong, Indonesia, Thailand dan Korea. Bahkan di Indonesia banyak muncul tiruan yang mengkombinasikannya dengan bubuk minuman rasa Capucino, Mocca, Susu Kedelai, dan Coklat.

 

Taiwan Dessert

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/hong tang_zpsq8i5sdtq.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/hong tang_zpsq8i5sdtq.jpg" border="0" alt=" photo hong tang_zpsq8i5sdtq.jpg"/></a>

Dessert merupakan makanan pencuci mulut yang biasanya dikembangkan dengan berbagai model dan variasi. Semakin kini Dessert yang beredar di pasaran juga semakin unik saja. Salah satunya Hong Tang, dessert ala Taiwan yang sedang nge trend di Indonesia. Di dalam dessert ini terdapat perpaduan atau kombinasi dari cincau, bubble, buah juga es krim. Dessert ini sangat segar dinikmati ketika udara sedang panas dan sebagai penutup mulut sehabis makan siang ataupun makan makanan pedas

 

Coconut Ice Cream

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/es kelapa_zpsnojcmbm6.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/es kelapa_zpsnojcmbm6.jpg" border="0" alt=" photo es kelapa_zpsnojcmbm6.jpg"/></a>

Memakan es krim di atas cone sudah sangat biasa. Bagaimana kalau disajikan di atas Kelapa? Tentu sangat luar biasa. Bisnis Coconut Ice Cream ini pertama dimulai di Indonesia oleh Salhazan Nasution yang dimulai di Pekanbaru. Inspirasi ia dapatkan ketika bersekolah di Malaysia ia menemukan es krim dimakan di atas kelapa namun rasanya hanya rasa kelapa dan wadah yang digunakan menggunakan kelapa tua sehingga tidak nikmat jika dipadukan dengan es krim. Akhirnya Ia membuat inovasi Coconut Ice Cream dengan menyediakan banyak varian rasa es krim ( coklat, strawberi, vanila, durian, moca, dll ) juga dipadu dengan banyak toping. Hal yang membuat spesial adalah penggunaan kelapa muda sebagai wadah sekaligus toping utamanya sehingga perpaduan es krim dengan kelapa muda sangat pas dan cocok sekali antara gurih kelapa dan manisnya es krim.

 

Es Nitrogen

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/nitrogen ice_zps9uo2otra.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/nitrogen ice_zps9uo2otra.jpg" border="0" alt=" photo nitrogen ice_zps9uo2otra.jpg"/></a>

Es krim ini awalnya merupakan perkembangan produk makanan bernitrogen dari Eropa Kemudian ketika masuk ke Indonesia, ternyata jajanan ini walaupun mahal,peminatnya membludak di Indonesia hingga akhirnya es Nitrogen ini menjamur di beberapa kota.Yang membedakan es ini dengan es yang lainnya adalah selain cara pembuatannya yang menggunakan uap nitrogen juga bahan bakunya yang tergolong fresh. Es ini seperti jus yang dibekukan karena rata-rata bahan dasar terbuat dari buah-buahan segar dan gula alami maupun madu. Bahkan kini es tersebut dikembangan dengan berbagai rasa dan buah tradisional asli Indonesia dimana es tersebut terkenal dengan Dessert Sehat yang nikmat yang digandrungi oleh pecinta kuliner.

 

Es Potong Singapore

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/Untitled-1_zpsm4jisrmp.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/Untitled-1_zpsm4jisrmp.jpg" border="0" alt=" photo Untitled-1_zpsm4jisrmp.jpg"/></a>

Es Potong sepertinya sudah biasa di telinga kita,dan merupakan es yang sangat familiar di jajanan SD. Namun dengan embel-embel “Singapore” ternyata es potong ini berhasil meramaikan sosial media para anak remaja di Indonesia. Pada umumnya rasa yang dihasilkan tak jauh berbeda dengan es potong Indonesia, hanya saja varian rasa es potong Singapore memang lebih banyak dan untuk menikmati es potong Singapore biasanya dipadukan dengan roti sebagai penutup es potong tersebut. Sehingga Es Potong ini nampak seperti Sandwich Es Krim. Globalisasi memang mengubah pola manusia untuk lebih menarik perhatian pada penampilan makanan dibanding rasa makanan tersebut.

 

Es Krim Korea

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/korean_zps6mw73r3g.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/korean_zps6mw73r3g.jpg" border="0" alt=" photo korean_zps6mw73r3g.jpg"/></a>

Jipangyi merupakan makanan ringan tradisional khas Korea. Pada masa kini Jipangyi banyak ditinggalkan oleh penduduknya. Namun dengan adanya inovasi, yaitu menambahkan es krim di dalamnya membuat Jipangyi menjadi pusat perhatian dan gebrakan ini mampu membuat Jipangyi diminati banyak penduduk termasuk Indonesia. Dalam konsep Jipangyi ini, kita akan menemui cone berbentuk J, V dan U. Mengapa berbentu demikian ? Hal ini supaya es krim dapat mengalir secara merata dengan seluruh cone.Sehingga ketika kita menggigit cone , kita sekaligus memakan es krim yang menyatu dengan cone tersebut.Karena terdapat dua lubang di ujung cone , biasanya varian es bisa dikombinasi dengan berbagai macam rasa.

 

Es Krim Gulung Thailand

<a href="http://s1036.photobucket.com/user/bandheeto/media/es gulung_zpsubshp4x9.jpg.html" target="_blank"><img src="http://i1036.photobucket.com/albums/a450/bandheeto/es gulung_zpsubshp4x9.jpg" border="0" alt=" photo es gulung_zpsubshp4x9.jpg"/></a>

Jika Indonesia memiliki es Krim Potong, Thailand memiliki es krim unik yang berbentuk gulungan. Akibat modernisasi produk negeri Gajah Putih tersebut bisa masuk ke Indonesia. Pembuatan dari es krim ini dengan menuangkan adonan ke dalam wajan bundar besar seperti menuang adonan Martabak Manis ke dalam loyang bundar. Lalu di bawah wajan tersebut terdapat freezer dengan suhu sangat rendah, ada juga yang dikombinasikan dengan uap nitrogen untuk mempercepat proses pembekuan. Yang membuat es ini tetap halus adalah cara pembuatannya yang dibalik, dibanting dan dipukul serta dipotong-potong kemudian disatukan lagi sampai benar-benar lembut. Varian rasa yang banyak dijual yaitu chocolate, strawberi, vanilla, green tea, capuccino, mocca juga banyak ditambah dengan topping biskuit, candy maupun oreo.