Wahai Para Jomblo, Inilah Fakta Tentang Kesepian Yang Harus Kamu Camkan Dan Cari Jalan Keluarnya

Sebanyak 40 persen manusia di bumi diperkirakan mengalami kesepian.

Wahai Para Jomblo, Inilah Fakta Tentang Kesepian Yang Harus Kamu Camkan Dan Cari Jalan Keluarnya
greatist.com

LAKEYBANGET.COM – Seperti yang dilansir oleh psychology today, sebanyak 40 persen manusia di bumi diperkirakan mengalami kesepian. Meski kesepian dinilai sebagai hal yang biasa, beberapa orang mengalami dampak yang dramatis dalam hidupnya karena kesepian. Nah, untuk lebih jelasnya, berikut adalah fakta tentang kesepian yang harus kamu ketahui wahai jomblo ngenes dan jomblo tsadeesss..

Munculnya rasa kesepian tidak bergantung pada seberapa banyak kawan atau hubungan sosial yang dimiliki

Munculnya rasa kesepian sepenuhnya bergantung pada kualitas hubungan sosial seseorang. Percuma punya teman segudang, tapi kamunya nggak merasakan ikatan dan kedekatan dengan mereka. Memiliki teman banyak itu bukan berarti kamu nggak kesepian, justru melihat teman yan asik-asikkan dengan teman lainnya, sementara kamu kok nggak bisa kaya mereka, itu berarti ada angina kesepian yang masih kamu bingungkan.

Lebih dari 60 persen orang yang kesepian ternyata malah telah menikah

Wah..wah..wah ternyata pernikahan tidak menjamin seseorang bebas rasa kesepian dalam hidupnya. Namun pernikahan yang bagaimana dulu, yang dimaksud disini adalah, hubungan pernikahan yang tidak lagi saling berbagi rasa, pikiran, dan pengalaman bersama-sama. Sudah mulai cuek-cuekkan, acuh tak acuh terhadap pasangan, maka akan timbul suatu rasa sepi. Orang-orang dalam kondisi tersebut merasa pasangan mereka tidak bisa memberikan ikatan mendalam seperti yang mereka inginkan.

Kesepian menular

Kita cenderung bisa mendeteksi kesepian yang dialami orang di sekitar kita. Tapi hati-hati, hari ini kita bisa menertawakan seorang jomblo karena sering merasa kesepian, namun ternyata, sebuah penelitian menemukan bahwa kesepian akan menularkan hal itu ke orang-orang di sekitarnya. Akibatnya, muncul lebih banyak lagi orang-orang yang kesepian.

Kesepian dapat menyebabkan tubuh seperti diserang

Kesepian dapat meningkatkan tekanan darah dan kolesterol. Selain itu, juga mengakibatkan rasa tertekan pada kejiwaan seseorang. Makanya dari itu, seperti tuisan lakban sebelumnya, kesepian itu bisa memendekkan umur kamu karena ada berbagai penyakit yang bisa disebabkan oleh rasa kesepian. Karena kesepian membuat kekebalan tubuh seseorang mengalami penurunan. Hal ini bisa berakibat fatal, yaitu menyebabkan timbulnya berbagai macam penyakit dan akhirnya koiiidd, nauzubillah minzalik dahh

Kesepian sama bahayanya dengan merokok

Risiko yang dihadapi orang yang kesepian bertahun-tahun ternyata sama besarnya dengan perokok. Penelitian menunjukkan kesepian akut meningkatkan risiko mati muda sebesar 14 persen. Wah mati kaena kesepian itu memalukan kata para wanita, lebih baik ngerokok api nggak kesepian, dari pada nggak ngerokok tapi mati karena kesepian. Yah menurut Lakban bahaya dua-duanya sih, apalagi udahlah merokok malah sering kesepian, itu dahsyat sekali efeknya.

Itulah fakta kesepian yang harus kamu ketahui, jadi hindari rasa kesepian, hibur diri kamu dan berinteraksilah dengan orang banyak.