Tottenham Hotspur vs Chelsea: Preview, Prediksi Skuad, dan Jadwal Tanding

MONITORDAY.COM - Melakoni pertandingan semi-final leg kedua Piala Liga Inggris, Kamis (13/1/2022) dini hari WIB, Chelsea bakal bertamu ke kandang Tottenham Hotspur. Laga kedua tim akan berlangsung mulai pukul 02:45 WIB.
Tampil di kandang sendiri, pasukan Antonio Conte bakal mengemban tugas berat setelah kalah 2-0 di leg pertama pekan lalu.
Tugas ini berubah dari berat menjadi nyaris mustahil setelah Son Heung-min mengalami cedera di leg pertama dan harus absen hingga sebulan.
Prediksi Skuad Tottenham
Tanpa Son, Conte bakal pusing tujuh keliling menentukan penggantinya. Baik Dele Alli maupun Bryan Gil tampil semenjana kontra Morecambe di putaran ketiga Piala FA kemarin.
Eric Dier memang dikabarkan sudah sembuh dari sakitnya, dan Steven Bergwijn berpeluang kembali, tetapi Cristian Romero bakal absen lagi.
Prediksi Skuad Chelsea
Dengan pertimbangan sudah unggul 2-0 dan bakal menjalani laga penting kontra Manchester City di Liga Primer Inggris, Thomas Tuchel bisa menurunkan pemain lapis kedua.
Kepa Arrizabalaga hampir pasti ditunjuk sebagai kiper utama, dengan Edouard Mendy sudah tiba di Kamerun untuk mengikuti Piala Afrika bersama Senegal.
Belum ada kabar pasti apakah Thiago Silva dan N'Golo Kante bisa diturunkan.
Cesar Azpilicueta diprediksi sudah bisa bermain, tetapi Reece James, Ben Chilwell, dan Trevoh Chalobah dipastikan absen.
Lini tengah dan depan menarik disoroti, mengingat beberapa pemain sayap The Blues terpaksa menambal posisi wing-back dan Tuchel tak pernah benar-benar menemukan kombinasi trisula terbaik.
Saul dan Mateo Kovacic bisa dimainkan demi mengistirahatkan Jorginho untuk laga versus Man City, begitu pula dengan Mason Mount dan Romelu Lukaku.
Preview
Chelsea, yang mulai tertinggal dari perburuan gelar juara EPL, tak akan mengesampingkan Piala Liga begitu saja demi mendapatkan trofi tambahan setelah menjuarai Piala Super UEFA di awal musim.
Untungnya satu kaki mereka sudah di final, dengan gol cepat Kai Havertz dan gol bunuh diri Ben Davies membenamkan Spurs di leg pertama, sehingga tugas mereka di bentrok kedua bakal sedikit lebih ringan.
Hasil 2-0 itu pun lumayan mencerminkan penampilan kedua tim. Anak asuh Conte sama sekali tak bisa merebut kendali dari Chelsea sepanjang laga.
The Blues juga akan datang ke Tottenham Hotspur Stadium dengan skuad yang lebih segar, mengingat mereka tak perlu menurunkan kekuatan penuh saat mengentaskan Chesterfield 5-1 di Piala FA.
Berbeda dengan Tottenham, yang harus susah payah come back dengan memasukkan Harry Kane dan Lucas Moura kontra Morecambe, sebuah tim divisi ketiga.
Chelsea memang berpotensi mengistirahatkan beberapa pemain mengingat mereka punya laga penting dua hari kemudian, tetapi Tottenham juga bakal terhimpit karena harus menjalani laga penuh gengsi bertajuk North London Derby kontra Arsenal.
Selain gengsi, kedua tim juga akan saling berusaha melukai kans satu sama lain dalam perburuan empat besar.
Secara keseluruhan, nasib amat tak berpihak kepada Spurs, dan tetapi Tuchel tak boleh berpuas diri dengan laga versus Pep Guardiola sudah menanti.
Prakiraan susunan pemain
Tottenham Hotspur: Formasi 3-5-2 - Lloris, Dier, Sanchez, Davies, Emerson, Hojbjerg, Skipp, Winks, Reguilon, Lucas, Kane
Pelatih: Antonio Conte
Chelsea: Formasi 3-4-2-1 - Kepa, Azpilicueta, Rudiger, Sarr, Ziyech, Saul, Kovacic, Alonso, Pulisic, Werner, Havertz
Pelatih: Thomas Tuchel